Logo Header Antaranews Jateng

Unsoed terima hibah tanah dari Pemkab Cilacap

Rabu, 16 November 2022 16:35 WIB
Image Print
Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji (kiri) menyerahkan dua sertifikat tanah kepada Subkoordinator Inventarisasi dan Penilaian Barang Milik Negara (IPBMN) pada Biro Keuangan dan Barang Milik Negara Kemendikbudristek Amron Silitonga, S.Pd., M.M. untuk diteruskan kepada Wakil Rektor Unsoed Bidang Umum dan Keuangan Dr. Kuat Puji Prayitno, S.H., M.Hum. selaku penerima hibah tanah. ANTARA/HO-Unsoed
dengan adanya kegiatan perkuliahan dan pengembangan Unsoed di Kabupaten Cilacap nantinya dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat

Cilacap (ANTARA) - Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, menerima hibah tanah dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cilacap dalam upaya mengembangkan kegiatan perkuliahan.

Kegiatan tersebut ditandai dengan Penyerahan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) dan Berita Acara Serah Terima (BAST) Hibah Tanah dari Pemkab Cilacap kepada Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Republik Indonesia di Ruang Gadri Pendopo Wijayakusuma Cakti, Cilacap, Senin (14/11).

Dalam hal ini, NPHD dan BAST diserahkan oleh Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji kepada Wakil Rektor Unsoed Bidang Umum dan Keuangan Dr. Kuat Puji Prayitno, S.H., M.Hum. yang dilanjutkan dengan penandatanganan dan serah terima sertifikat tanah oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Cilacap Awaluddin Muuri serta Subkoordinator Inventarisasi dan Penilaian Barang Milik Negara (IPBMN) pada Biro Keuangan dan Barang Milik Negara Kemendikbudristek Amron Silitonga, S.Pd., M.M.

Hibah tanah yang akan digunakan untuk kegiatan perkuliahan Unsoed tersebut terletak di Desa Menganti, Kecamatan Kesugihan, dan Kelurahan Tegalkamulyan, Kecamatan Cilacap Selatan.

Baca juga: Praktisi Mengajar, Hadirkan inspirasi kehumasan bagi Mahasiswa Komunikasi Unsoed

Dalam sambutannya, Wakil Rektor Unsoed Bidang Perencanaan, Kerjasama, dan Hubungan Masyarakat Dr. Sos.Waluyo Handoko, S.I.P., M.Sc. mengatakan tanah hibah yang diterima akan digunakan untuk pengembangan kegiatan perkuliahan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) serta Pengembangan Fakultas Kedokteran (FK) Unsoed Purwokerto.

"Lahan seluas 25.180 meter persegi di Desa Menganti untuk pengembangan perkuliahan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Unsoed, sedangkan sebidang tanah seluas 3.770 meter persegi di Kelurahan Tegalkamulyan Kecamatan Cilacap Selatan yang akan dibangun asrama dan ruang pendidikan untuk Fakultas Kedokteran Unsoed," jelasnya.

Sementara itu, Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji mengatakan hibah tanah tersebut merupakan salah satu bentuk komitmen tinggi dan dukungan Pemerintah Kabupaten Cilacap dalam ikut serta menyukseskan kualitas bidang pendidikan.

"Besar harapan kami, dengan adanya kegiatan perkuliahan dan pengembangan Unsoed di Kabupaten Cilacap nantinya dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat maupun terhadap berbagai sektor lain seperti sektor ekonomi di wilayah sekitar," katanya.

Baca juga: Mahasiswa UNSOED Raih Gold Medal & Special Award Di Indonesia Inventors Days 2022
Baca juga: FEB Unsoed gelar Workshop Kurikulum Prodi S2 Ilmu Manajemen



Pewarta :
Editor: Sumarwoto
COPYRIGHT © ANTARA 2026