Kudus (ANTARA) - Wuling Motors, pendatang baru pasar otomotif Indonesia untuk produk kendaraan roda empat, optimistis bersaing dengan merek-merek besar produsen asal Jepang, seperti Honda Mobilio, Nissan Livina, Toyota Avanza, Kijang Innova, maupun Suzuki Ertiga, khususnya untuk pasar Kabupaten Kudus.
"Peluang produk Wuling untuk bisa bersaing dengan merek-merek lain masih terbuka lebar. Apalagi, di Kabupaten Kudus setelah beroperasi sejak April 2019 sudah banyak peminatnya," kata supervisor dealer Wuling Motors Kabupaten Kudus Deno Eko Mulyono di Kudus, Minggu.
Ia mengakui diler Wuling Motors di Kabupaten Kudus ditargetkan bisa menjual hingga 10 unit mobil setiap bulannya.
Akan tetapi, lanjut dia, karena memasuki masa pandemi COVID-19, penjualannya belum bisa memenuhi target karena hanya separuhnya saja yang bisa terjual, sedangkan hingga akhir 2020 berhasil menjual 50-an mobil, termasuk ambulans.
Baca juga: Program Operasi Tukar Wuling hadir di Semarang
Meskipun demikian, dia mengaku, optimistis masih bisa mendongkrak jumlah unit mobil yang bisa dijual ke pasaran. Terlebih lagi, kondisi perekonomian di Kabupaten Kudus masih cukup stabil meskipun sedang masa pandemi COVID-19.
Untuk layanan perbaikan, pelanggan Wuling tidak perlu khawatir karena dealer Wuling di Kudus tidak hanya melayani penjualan, melainkan bisa melayani perbaikan dan penjualan suku cadangnya.
Kabupaten Kudus tercatat menjadi salah satu kota yang menjadi incaran para investor. Di bidang otomotif tidak hanya wuling yang berani menanamkan investasinya, karena untuk roda dua tercatat ada PT Piaggio Indonesia sebagai produsen skuter merek vespa dan piaggio yang juga memperluas jangkauannya di Jawa Tengah dengan membuka dealer baru di Kabupaten Kudus guna mendekatkan pelayanan kepada masyarakat setempat.
Diler Kharisma Kudus sendiri mengaku optimistis bisa bersaing dengan produk sepeda motor asal pabrikan Jepang karena kehadiran piaggio dan vespa akan semakin kuat di Jateng, terutama di Kabupaten Kudus dengan dibukanya dealer baru.
Diler Kharisma Kudus yang berada di Jalan A. Yani tersebut, tidak hanya menjual produk PT Piaggio, melainkan juga melayani jasa perbaikan serta penjualan suku cadang.
Baca juga: Menjajal Wuling Almaz di habitat sesungguhnya
Baca juga: Wuling Experience Weekend Cheer Up Indonesia hadir di Semarang