Semarang (ANTARA) - PT KAI membuka kembali objek wisata Museum Lawang Sewu Semarang, Jawa Tengah, yang sempat ditutup selama beberapa waktu akibat pandemi COVID-19.
Direktur Utama PT KA Pariwisata Totok Suryono di Semarang, Kamis, memastikan penerapan protokol kesehatan terhadap pengunjung maupun petugas Lawang Sewu.
Menurut dia, penerapan protokol dilakukan sejak pengunjung akan masuk ke museum.
Baca juga: Iriana Jokowi disambut keroncong di Lawang Sewu
Baca juga: Lawang Sewu dikunjungi sejuta turis pada 2018
Untuk menekan potensi penyebaran COVID-19, kata dia, pengelola sudah mengupayakan untuk menekan transaksi pembelian tiket secara tunai.
"Transaksi pembelian tiket akan diupayakan secara non-tunai," katanya.
Selain itu, kata dia, jumlah pengunjung yang diizinkan masuk juga dibatasi.
Baca juga: BUMN Hadir - SMN Kepri belajar sejarah kereta di Lawang Sewu
Ia menjelaskan jika rata-rata kunjungan dalam satu waktu bisa mencapai 6 ribu orang, akan dibatasi sekitar 3 ribu.
Ia juga memastikan pembatasan jarak fisik pengunjung yang berada di dalam museum.
"Kami akan tambah jumlah petugas untuk memastikan protokol kesehatan berjalan," katanya.
Ia menambahkan pengelola Lawang Sewu ingin memastikan keamanan dan kenyamanan pengunjung saat Lawang Sewu kembali dibuka.