Temanggung (ANTARA) - Enam desa di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, telah melunasi pajak bumi dan bangunan pada Februari 2024, kata Kepala Badan Pengelolaan Keuangan, Pendapatan, dan Aset Daerah (BPKPAD) Kabupaten Temanggung Tri Winarno di Temanggung, Kamis.

Ia menyebutkan enam desa yang telah lunas PBB tersebut yaitu dua desa di kecamatan Kandangan yaitu Desa Gesing dan Blimbing, kemudian dua desa di Kecamatan Kranggan yaitu Desa Gentan dan Purwosari, selanjutnya di Kecamatan Jumo di Desa Bahang, dan di Kecamatan Tlogomulyo di Desa Langgeng.

"Jadi memang tata cara desa melunasi PBB itu bermacam-macam, biarlah desa melakukan improvisasi dan inovasi. Meskipun belum dibagikan SPPT, tetapi secara on line sudah bisa dilihat," katanya.

Ia menyampaikan mungkin mereka ingin mendapatkan rewards atau penghargaan dari BPKPAD Kabupaten Temanggung. BPKPAD Kabupaten Temanggung bakal memberikan penghargaan kepada 24 desa/kelurahan tercepat lunas pembayaran PBB 2024.

"Penghargaan berupa uang bagi desa yang paling cepat bisa melunasi PBB dibagi dalam delapan kelas berdasarkan besar kecilnya total PBB yang dibayarkan, setiap kelas akan diambil tiga desa sehingga ada 24 desa yang akan menerima penghargaan," katanya.

Target pendapatan asli daerah (PAD) dari Kabupaten Temanggung, pada 2024 dari Rp27,1 miliar menjadi Rp28,6 miliar atau naik Rp1,5 miliar.

Tri Winarno menyampaikan dari target tersebut nanti ada 618.000 surat pemberitahuan pajak terutang (SPPT).

"Kami selaku perangkat teknis segera membagikan SPPT ini dan insya Allah akan disosialisasikan ke desa-desa pada tanggal 4 Maret 2024," katanya.

Pewarta : Heru Suyitno
Editor : Teguh Imam Wibowo
Copyright © ANTARA 2024