Manado (ANTARA) - Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) mengapresiasi deklarasi pemilihan umum (Pemilu) damai di  daerah itu.

Kakanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Utara Sarbin Sehe, di Manado, Senin, mengatakan pihaknya berterima kasih kepada Bawaslu Sulut atas terselenggara kegiatan ini dan berharap semoga pesta demokrasi yang akan digelar selama masa kampanye dan puncak pada 14 Februari 2024 berjalan dengan baik.

Kakanwil menyambut baik, dan memberi apresiasi sekaligus mendukung penuh Deklarasi Pemilu Damai dan Netralitas bagi TNI, POLRI dan ASN yang ditandatangani oleh Wakil Gubernur, Kapolda, Pangdam dan Bawaslu.

Kegiatan ini, katanya, meminta semua pihak berkomitmen jaga situasi yang kondusif dan keamanan agar pemilu berjalan dengan aman, lancar, jurdil dan bermartabat. 

"Saya sangat mengapresiasi deklarasi ini karena netralitas TNI, POLRI dan ASN merupakan jaminan pelaksanaan Pemilu yang berkualitas, jujur dan adil demi demokrasi yang lebih berkualitas dan situasi yang aman, rukun dan damai," ungkap Kakanwil.

Selaku Pejabat Pembina Kepegawaian, Kakanwil juga meminta kepada seluruh ASN jajaran Kanwil Kemenag Sulut untuk netral dan utamakan politik kebangsaan jelang dan pasca pemilu yaitu menjaga persatuan, kebersamaan, kerukunan dan kedamaian.

Pemilu 2024 yang nantinya akan dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024 untuk memilih Presiden dan Wakil Presiden, serta anggota DPR RI, DPD dan DPRD.

Baca juga: Kemenag tegaskan petugas haji harus melek digital
 

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Edhy Susilo
Copyright © ANTARA 2024