Tekuk Suriah 2-0, Korsel lolos ke Piala Dunia 2022

Rabu, 2 Februari 2022 7:41 WIB

Jakarta (ANTARA) - Korea Selatan mengamankan tiket ke putaran final Piala Dunia FIFA 2022 setelah memetik kemenangan pada babak kualifikasi zona Asia yang berlangsung di Dubai, Uni Emirat Arab.

Seperti dilaporkan kantor berita Yonhap, Kim Jin-su dan Kwon Chang-hoon masing-masing mencetak gol untuk membawa timnas sepak bola negri ginseng itu mengalahkan Suriah 2-0 dalam laga Grup A Selasa.

Pertandingan berlangsung di Stadion Rashid Dubai sebagai tempat netral, karena Suriah yang dilanda perang tidak dapat menjadi tuan rumah pertandingan.

Kemenangan tersebut memastikan Korea Selatan setidaknya menjadi peringkat kedua klasemen dan dengan demikian salah satu dari dua tempat otomatis lolos dari Grup A.

Dua grup kualifikasi akhir zona Asia masing-masing terdiri dari enam tim, dan dua negara teratas dari tiap grup langsung lolos ke Piala Dunia di Qatar, sedangkan dua tim peringkat ketiga akan bertanding di babak final playoff.

Iran menjadi tim pertama dari Grup A yang meraih tempat dengan mengalahkan Irak 1-0 Kamis lalu. Dan dengan dua pertandingan tersisa, Korea Selatan akan bergabung dengan Iran menuju Qatar.

Korea Selatan akan mencatat penampilan ke-10 berturut-turut di putaran final Piala Dunia pada bulan November nanti, dan penampilan ke-11 mereka secara keseluruhan. Mereka telah bermain di setiap putaran final turnamen ini sejak 1986 di Meksiko.

Pewarta : Teguh Handoko
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

BP2MI: Persaingan peluang kerja ke Korea Selatan sangat ketat

14 May 2024 13:52 Wib

Korsel bobol gawang Timnas putri Indonesia U-17 selusin gol tanpa balas

09 May 2024 20:45 Wib

Sesama kelompok WNI tawuran di Korsel akibatkan satu orang tewas

30 April 2024 16:34 Wib

Statistik Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, pertemuan dua "giant killer"

29 April 2024 15:39 Wib

Selebgram Chandrika Chika telah gunakan narkotika lebih setahun

24 April 2024 10:30 Wib
Terpopuler

Anggota dewan terpilih wajib mundur saat maju pilkada

PERISTIWA - 16 May 2024 1:04 Wib

Kosmik Yogyakarta: touring motor listrik lebih nyaman

EKONOMI - 19 jam lalu

BPBD Purbalingga imbau pendaki patuhi larangan pendakian Gunung Slamet

PERISTIWA - 17 May 2024 13:14 Wib

Pj Gubernur Jateng ajak Pepabri sukseskan Pilkada 2024

PERISTIWA - 15 May 2024 8:36 Wib

Mayoritas calon mahasiswa jalur SNBT Unsoed dapatkan UKT level rendah

PERISTIWA - 19 jam lalu