Semarang (ANTARA) - Pandemi COVID-19 menjadikan kita semua banyak yang menghabiskan waktu di rumah dan terkadang  mulai abai dengan kesehatan kulit wajah, tidak lagi menggunakan skincare yang sebenarnya merupakan makanan bagi kulit agar tetap terawat dan semakin sehat.

Ini cara sederhana dan bisa dimulai dengan membersihkan wajah atau cleansing. Langkah ini penting apalagi di masa pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM), kulit wajah bisa menjadi lebih lembab dan kotor karena keringat akibat memakai masker sepanjang hari.

Untuk membersihkan wajah secara tuntas dari semua makeup juga kotoran yang menempel, bisa dilakukan dengan triple cleansing yakni langkah pertama dengan menggunakan pembersih wajah berbahan dasar seperti milk cleanser untuk menghindari penyumbatan pada pori-pori wajah di lapisan pertama kulit.

Milk way soothing cleanser merupakan susu pembersih wajah yang bertekstur creamy, ringan, dan lembut yang bermanfaat membersihkan wajah dari makeup dan debu serta polusi dengan kandungan sunflower seed oil, castor seed oil, centella asiatica, dan allantoin sehingga ramah bagi kulit sensitif.

Langkah kedua: membersihkan wajah dengan sabun cuci muka dengan memilih sabun cuci muka yang aman untuk semua jenis kulit ya (bisa memilih facial wash skin refine facial cleanser, facial wash ini tidak mengandung SLS dan membersihkan wajah dengan tekstur gel, sehingga tidak membuat wajah iritasi. Dengan kandungan tea tree oil, niacinamide, dan pathenol akan melembabkan dan memperbaiki skin barrier kamu yang rusak, sehingga dapat meredakan kulit meradang).

Lengkah ketiga yang sangat penting yakni toner, karena menjadi kunci menuju kulit yang cerah dan glowing karena berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati dan menyeimbangkan kembali kadar pH balance setelah proses cleansing (solution essence berfungsi sebagai toner dengan tea tree oil, gluconolactone, dan niacinamide, sehingga mengangkat sel kulit mati, melembutkan, dan mengontrol minyak berlebih, dan juga memperkuat skin barrier dan membantu mencerahkan kulit).

Setelah tahap triple cleansing selesai, bisa dilanjutkan dengan perlindungan kulit wajah agar selalu lembab dengan menggunakan moisturizer agar kulit tidak kering meskipun kita sering berada di ruangan dengan air conditioner, sedangkan untuk yang kulit berminyak tetap harus menggunakan moisturizer yang tidak over-moisturize, sehingga tidak menyumbat pori pori.

Sunflower emulsion cream dengan kandungan sunflower seed oil dan ceramide yang bersifat noncomedogenic (mampu melembabkan tanpa menyumbat pori), mengunci kelembaban, sifat antiinflamasi membantu mengurangi iritasi.

Kesehatan kulit wajah akan semakin sempurna dengan pemakaian sunscreen tidak hanya untuk kamu yang akan melakukan aktivitas di luar rumah, karena saat berada dirumah aja tetap harus menggunakan sunscreen, karena sinar UV dapat menembus melalui jendela dan pilihannya bisa menggunakan sun protection cream yang diperkaya dengan niacinamide karena mampu melembabkan dan merangsang produksi kolagen, serta dengan SPF 30 akan melindungi kulit dari radiasi sinar matahari UVA dan UVB.

Ingin skincare yang terjangkau dan aman bagi semua jenis kulit, bisa mulai mencoba rangkaian skincare dari Derma Express atau bisa langsung berkunjung ke www.derma-express.com

Pewarta : Nur Istibsaroh
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024