Kendal (Antaranews Jateng) - Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, sebagai salah satu kota pintar di Indonesia mengunggulkan tiga aplikasi digital layanan publik, yakni aplikasi Unit Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik (UP4), Poskamling Pintar, dan Public Service Center (PSC)119 Siaga.

Wakil Bupati Kendal Masrur Masykur pada bimbingan teknis di eks Gedung Korpri setempat, Jumat, menyatakan ketiga aplikasi tersebut masing-masing diinisiasi oleh Dinas Kominfo, Satpol PP Damkar, dan Dinas Kesehatan.

Bimbingan teknis tersebut dihadiri Sekda Kendal Moh. Toha, Plt. Kepala Dinas Kominfo Ferynando Rad Bonay, pejabat organisasi perangkat daerah (OPD) terkait, dan akademisi.

Bimbingan teknis telah empat kali dilaksanakan. Sebelumnya telah dilaksanakan pada Juni 2018. Usai bimtek, dilanjutkan dengan peluncuran website konta pintar Kabupaten Kendal dengan laman smartcity.kendalkab.go.id.

Dalam kesempatan tersebut Masrur Masykur mewakili Bupati Kendal Mirna Anissa menjelaskan bahwa Pemkab Kendal telah menyusun rencana induk kota pintar untuk jangka pendek (1 tahun), jangka menengah (5 tahun), dan jangka panjang (10 tahun), yang dijadwalkan pada 12 Desember 2018 dipaparkan di Kementerian Kominfo.

Ia menambahkan menuju Kabupaten Kendal sebagai salah satu kota pintar di Indonesia, telah menyelenggarakan bimtek sebanyak empat kali sesuai dengan ketentuan, mulai dari Juni hingga November 2018. 

"Apa yang telah kita capai dalam tahapan smart city ini bukan merupakan tujuan akhir, melainkan menjadi fondasi awal pembangunan berkelanjutan di Kabupaten Kendal," jelas Masrur Masykur.

Melalui smartcity, lanjut Masrur Masykur, Pemkab Kendal, masyarakat, dan semua pihak di Kabupaten Kendal membangun komitmen untuk mewujudkan cita-cita luhur membangun Kabupaten Kendal yang andal.

"Dari progres smart city tersebut, Pemkab Kendal terus berbenah dan menghadirkan pelayanan publik yang makin baik dan cepat berbasis online sehingga apa yang menjadi kebutuhan masyarakat segera bisa terpenuhi dan permasalahan yang ada relatif cepat terselesaikan," katanya.

Wakil Bupati juga mengharapkan pemerintah pusat senantiasa memberikan bimbingan dan pendampingan secara yuridis sesuai dengan kebutuhan masyarakat Kabupaten Kendal yang makin dinamis. 

Dalam kesempatan sama, akademisi  UGM Dr. Rini Rahmawati menambahkan sudah ada peninjauan ke lapangan terkait dengan tiga aplikasi yang diajukan Pemkab Kendal sebagai unggulan. 

Ketiga aplikasi tersebut mampu mengintegrasikan data dan diharapkan dapat diintegrasikan (bridging) antar-OPD. 

Terkait program, Rini berharap tidak terlepas dari RPJMD yang telah disusun dan harus dilakukan publikasi ke ruang publik agar masyarakat memahami seluruh aplikasi kota pintar tersebut.

Hasil bimbingan teknis, dicatat dari tahap pertama hingga ketiga pelaksanaan, sudah ada 90 usulan dan hasil kajian tim, sebanyak 87 program sudah masuk dalam masterplan. 

Pewarta : Nur Istibsaroh
Editor : Achmad Zaenal M
Copyright © ANTARA 2024