"Kami memberikan apresiasi pada Kospin Jasa sebagai koperasi yang menunjukan kinerja yang berkualitas," kata Deputi Bidang Pembiayaan Kemenkop dan UMKM Braman Setyo di Pekalongan, Sabtu.

Menurut dia, keberadaan Kospin Jasa memiliki beberapa keunggulan, seperti dari aspek anggota yang berkualitas untuk meningkatkan usaha bersama dalam berkoperasi, aspek peningkatan aset, dan tinjauan pelayanan pinjaman.

Peningkatan aset Kospin Jasa, kata dia, menunjukkan tren positif, yaitu pada tahun 2014 sebesar Rp4,1 triliun, naik menjadi Rp4,5 triliun pada tahun 2015, sedangkan dari usaha pelayanan pinjaman pada tahun 2014 sebesar Rp2,5 triliun, naik Rp2,7 tiliun pada tahun 2015.

Ia mengatakan bahwa Kospin Jasa merupakan koperasi yang berkualitas dan modern karena setiap pelayanan transaksi yang dilakukan oleh anggota terintegrasi secara "online".

"Kospin Jasa sudah bisa dijadikan koperasi percontohan 'online real time'. Oleh karena itu, Kementerian Koperasi akan mendorong koperasi sejenis di Indonesia melakukan kinerja seperti itu," katanya.

Ketua Umum Kospin Jasa H.M. Andy Arslan Djunaid mengatakan bahwa di tengah kondisi perekonomian 2015 yang tidak terlalu bagus secara nasional maupun global yang ditandai pertumbuhan ekonomi di bawah target 5,3 persen dan harga minyak dunia yang terus turun hingga level 30-an dolar AS per barel, Kospin Jasa mampu melewati situasi "rumit" tersebut dengan baik.

"Tentunya hal seperti itu harus disyukuri bahwa Kospin Jasa masih mencatat pertumbuhan positif dan mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak," katanya pada acara Rapat Anggota Tahunan (RAT) Ke-42 Kospin Jasa.

Ia menyebutkan indikaktor eksisnya Kospin Jasa, antara lain pembukaan kantor baru atas permintaan anggota, seperti Kas Wangon (Banyumas), Masaran (Sragen), Kersana (Brebes), Margasari (Tegal), Ujungberung (Bandung), Dalung (Bali), Doro (Pekalongan), dan Ciamis.

"Adapun pada pada awal 2016 yang sudah operasional, antara lain Kas Wedi (Klaten), Jembatan Lima (Jakarta), Capem Sidoarjo (Surabaya), Surodadi (Tegal). Hingga saat ini, total kantor pelayanan Kospin Jasa sebanyak 131 unit," katanya.

Pewarta : Kutnadi
Editor : Hari Atmoko
Copyright © ANTARA 2024