Logo Header Antaranews Jateng

Prakiraan cuaca hari ini, bagaimana Kota Semarang?

Jumat, 11 November 2022 08:43 WIB
Image Print
Pengendara sepeda motor menerobos hujan di kawasan Alun-alun Selatan, Yogyakarta, Selasa (8/11/2022). ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/TOM/pri.

Jakarta (ANTARA) - Sejumlah provinsi di Indonesia berpotensi mengalami hujan lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang, menurut peringatan dini cuaca Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

Dikutip dari situs BMKG di Jakarta, Jumat, terdapat potensi hujan lebat di wilayah Provinsi Aceh, Bengkulu, Jambi, Lampung, Riau, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Sumatera Utara, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Bali.

Jawa Tengah tidak termasuk dalam provinsi yang berpotensi mengalami hujan lebat. Sementara untuk Kota Semarang, diprakirakan akan terjadi angin kencang disertai petir pada siang hari hingga sore hari. Potensi hujan dapat terjadi pada menjelang Maghrib, jika mengacu ke situs cuaca.



Pewarta :
Editor: Teguh Imam Wibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2026