Magelang (ANTARA) - Seorang pasien positif terjangkit virus corona (COVID-19) asal Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, yang dirawat di RSUD Tidar Kota Magelang dinyatakan sembuh, kata Pelaksana Tugas Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi.
"Alhamdulilah kita patut bersyukur bahwa warga Kabupaten Magelang yang sebelumnya dinyatakan positif Covid-19 untuk hasil tes swab keduanya telah dinyatakan negatif sehingga clear sembuh," katanya di Magelang, Senin.
Baca juga: Jubir Pemerintah: 164 sembuh dan 2.273 positif COVID-19 di Indonesia
Diketahui pasien tersebut sebelumnya telah masuk di RSUD Tidar Kota Magelang pada 11 Maret 2020 dan dinyatakan positif pada tanggal 15 Maret 2020, selanjutnya karena kondisinya semakin membaik pasien tersebut boleh pulang pada 19 Maret 2020 dan melakukan isolasi mandiri secara ketat dan mendapat pendampingan petugas kesehatan.
"Kemudian hasil pemeriksaan pada 24 Maret 2020 dinyatakan negatif. Kemudian dilakukan tes kedua pada 29 Maret 2020 hasilnya juga dinyatakan negatif. Maka pasien warga Tegalrejo tersebut telah dinyatakan clear sembuh," katanya.
Namun demikian, sesuai dengan aturan protokol kesehatan meskipun yang bersangkutan sudah dinyatakan sembuh, yang bersangkutan diminta untuk tetap melakukan pola hidup bersih dan sehat, yang juga dimonitoring dari petugas kesehatan.
"Kami juga telah menghubungi camat setempat untuk diteruskan kepada kepala desa setempat dan bisa menginformasikan berita baik ini kepada seluruh masyarakat agar tidak usah panik dan gusar, karena penyakit dari virus ini bisa disembuhkan," katanya.
Baca juga: Lima pasien positif COVID-19 di Bekasi sembuh
Berita Terkait
Fitur "Face Recognition" BPJS Kesehatan mudahkan pasien di RS
Rabu, 13 November 2024 14:42 Wib
RSUD Blora tangani 757 pasien DBD selama Januari-Oktober 2024
Sabtu, 9 November 2024 19:27 Wib
RS Kardiologi Emirat - Indonesia di Solo, pasien tak perlu ke Jakarta
Minggu, 3 November 2024 6:00 Wib
Ambulans gratis RS Mardi Rahayu Kudus jadi dua unit
Kamis, 24 Oktober 2024 16:22 Wib
RS Mardi Rahayu sambut hari cuci tangan sedunia dengan edukasi pasien
Selasa, 15 Oktober 2024 15:55 Wib
Petugas BPJS Kesehatan siaga di RS, siap bantu pasien
Jumat, 13 September 2024 14:18 Wib
RSUD Kudus siapkan aplikasi "Do Cart" untuk aduan pasien secara daring
Selasa, 28 Mei 2024 15:48 Wib
Toyota Indonesia ikut ambil bagian pada pelayanan pasien di RS Ortopedi
Jumat, 17 Mei 2024 23:03 Wib