Jakarta (Antaranews Jateng) - Ajang adu apik motor modifikasi Suryanation Motorland 2018 berakhir di Surabaya, Jawa Timur, pada Minggu (30/9), dengan menobatkan motor Yamaha XS650 sebagai the Greatest Bike Suryanation Motorland tahun ini.
Motor bergaya bobber karya modifikator asal Yogyakarta itu mengalahkan enam motor pemenang dari Best of Best dari kota lain, di mana kontes ini juga digelar untuk mencari karya terbaik.
“Saya tidak pernah menyangka motor saya menjadi The Greatest Bike karena saya masih dalam proses belajar membuat motor dan dari awal saya tidak memiliki target juara..,” kata Denny, si kreator bobber dari Yamaha XS650 itu, sebagaimana dikutip dalam siaran pers Suryanation Motorland, Rabu.
Motor milik Denny juga berhasil mendapatkan gelar Best of Best dan The Best Painting di Suryanation Motorland seri Surabaya.
Suryanation Motorland seri terakhir Surabaya menghadirkan tiga juri profesional, yakni Bimo Hendawaran (Bimo Custombike Jakarta), Lulut Wahyudi (Retro Classic Cycles Yogyakarta) dan Indra Pranajaya (Razzle Dazzle Chopper Works Bandung) bersama dengan dua juri tamu Mirko Perugini dari Gallery Motorycles Italia dan Rad Yamamoto dari Ask Motorcyle.
“Untuk motor The Greatest Bike Suryanation Motorland kali ini seluruh juri memilih menggunakan sistem poin yang terbagi ke beberapa kriteria penilaian sehingga penilaian menjadi sangat objektif,” ujar Lulut Wahyudi.
“Motor yang terpilih menjadi The Greatest Bike Suryanation Motorland tahun ini memiliki detail pengerjaan yang sangat baik dari segi estetika dan craftmanship-nya sehingga layak untuk menjadi yang terbaik,” kata Mirko Perugini.
Dengan berhasil menjadi The Greatest Bike Suryanation Motorland, Denny beserta motornya akan diberangkatkan ke acara Custombike Show di kota Bad Salzuflen, Jerman pada tanggal 30 November – 2 Desember 2018.
Untuk perjalanan ke Jerman, Denny tidak akan berangkat sendiri karena seluruh pemenang Best of The Best Suryanation Motorland 2018 juga akan diberangkatkan ke Jerman.
Baca juga: 120 motor custom ramaikan "Suryanation Motorland 2018"
Melalui program tersebut, The Greatest Bike Suryanation Motorland 2018 bersama Iconic Bike Suryanation Motorland 2018 dan Iconic Bike Suryanation Motorland 2017 akan diberangkatkan ke Jerman.
Tidak hanya 3 motor tersebut, Suryanation Motorland juga akan memberangkatkan 1 motor lain Pemenang Golden Ticket dari Suryanation Motorland Committee yang dimenangkan oleh Safrudin asal Surabaya dengan motornya Harley Davidson W36 tahun 1936.
Suryanation Motorland juga mendapatkan penghargaan sebagai Pesta Motor Custom Terbesar oleh Museum Rekor Dunia Indonesia yang diserahkan langsung hari Minggu malam oleh perwakilan Museum Rekor Dunia Indonesia.
Baca juga: Para builder motor modifikasi Bali "bertempur" akhir pekan ini