Purwokerto (ANTARA) - Akademisi dari Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto Ardiansyah mengingatkan petani harus terus mengoptimalkan penggunaan teknologi guna meningkatkan produksi pertanian.

"Harapannya agar petani bisa terus semangat bertani dan mengolah hasil pertanian dengan lebih efisien dan memanfaatkan teknologi pertanian," katanya di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jumat.

Dia mengatakan dengan penggunaan teknologi yang optimal maka diharapkan produksi pertanian akan meningkat sehingga pendapatan petani juga akan meningkat.

"Selain itu, kerugian karena kerusakan hasil pertanian juga diharapkan akan terus berkurang," katanya.

Selain itu, kata dia, dengan penggunaan teknologi maka kerugian karena harga yang tiba-tiba turun juga bisa dihindari.

Selain itu, dia juga mengingatkan bahwa pemerintah daerah memiliki peranan penting dalam membuat program-program yang lebih mendekatkan petani dengan teknologi.

"Untuk mewujudkan hal tersebut, maka pemda perlu membuat program-program yang lebih mendekatkan petani dengan teknologi. Membimbing hingga petani bisa memanfaatkan teknologi," katanya.

Baca juga: Banjarnegara ajak generasi muda kembangkan sektor pertanian

Sementara itu, seperti diwartakan sebelumnya, Guru Besar Fakultas Pertanian Unsoed Prof. Loekas Soesanto mengatakan bahwa peringatan Hari Tani merupakan momentum yang tepat untuk meningkatkan produksi pertanian di tengah pandemi COVID-19.

"Hari Tani yang diperingati setiap tanggal 24 September merupakan momentum yang tepat untuk terus bersemangat dan berkarya dan tidak surut oleh pandemi," katanya.

Dia mengatakan, untuk dapat meningkatkan sektor pertanian di tengah pandemi maka petani harus juga berperan aktif dalam menerapkan protokol kesehatan dan menyukseskan program vaksinasi.

Selain itu, kata dia, petani juga harus terbuka terhadap inovasi pertanian dan mengikuti petunjuk serta pendampingan yang diberikan.

"Dengan demikian maka diharapkan upaya untuk mengembangkan sektor pertanian akan dapat berjalan dengan optimal," katanya.

Selain itu, kata dia, Hari Tani juga momentum bagi pemerintah daerah untuk terus menyediakan sarana dan prasarana pertanian yang dibutuhkan serta memberikan jaminan terhadap pemasaran produk pertanian.

Baca juga: Program pertanian dengan energi listrik dikembangkan di Boyolali
Baca juga: Dinas Pertanian Cilacap dorong petani lakukan percepatan tanam

Pewarta : Wuryanti Puspitasari
Editor : Sumarwoto
Copyright © ANTARA 2024