Solo (ANTARA) - Ketua DPC PDIP Kota Surakarta F.X. Hadi Rudyatmo mengajak kader dan simpatisan partainya bergotong royong kegiatan donor darah pada masa pandemi COVID-19.

Di sela acara bertema "Merah Darahku untuk Selamatkan Nyawa Saudara" di Joglo Pucang Sawit Jebres Solo, Sabtu, Jawa Tengah, Hadi Rudyatmo menjelaskan bahwa kegiatan itu dalam rangka memperingati HUT Ke-76 Kemerdekaan RI.

Karena diikuti 1.600 orang atau lebih dari target panitia sebanyak 1.000 orang, kata Rudyatmo, kegiatan tersebut dilaksanakan 2 hari, Sabtu dan Minggu (22/8).

Baca juga: Wagub Jateng dorong penyintas COVID untuk donor plasma konvalesen

Selain donor darah, PDIP Surakarta juga melaksanakan penyemprotan disinfektan untuk antisipasi penyebaran COVID-19.

"Warga yang ikut donor darah dari pengurus partai, kader, dan simpatisan PDIP. Saya ikut donor darah rutin setiap 3 bulan sekali," kata mantan Wali Kota Surakarta ini.

Rudyatmo menambahkan bahwa pihaknya juga melakukan kegiatan donor darah plasma konvalesen.

Disebutkan bahwa hingga sekarang sudah dilaksanakan dua kali, kemungkinan minggu depan digelar kembali.

Namun, kata ketua panitia Sukasno, sebelum mereka ikut donor plasma konvalesen, menjalani skrining terlebih dahulu.

Sukasno yang juga Wakil Ketua DPC PDIP Kota Surakarta menjelaskan bahwa mereka yang mengikuti kegiatan tersebut tidak hanya pengurus dan kader PDIP Surakarta, tetapi juga simpatisan seluruh elemen masyarakat  setempat. 

Baca juga: Jateng masifkan edukasi dan sosialisasi pentingnya donor konvalesen

Pewarta : Bambang Dwi Marwoto
Editor : Mahmudah
Copyright © ANTARA 2024