Klaten (ANTARA) - Jumlah kasus pasien sembuh COVID-19 di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, hingga hari ini mencapai 105 orang setelah ada tambahan 8 orang dari sehari sebelumnya.

"Untuk jumlah kumulatif pasien positif COVID-19 di Klaten menjadi 148 orang. Selain sebagian sudah sembuh, 36 orang sedang menjalani perawatan di rumah sakit dan 7 orang meninggal dunia," kata Ketua Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten Klaten, Jawa Tengah Sri Mulyani di Klaten, Kamis.



Bupati Klaten itu mengatakan untuk pasien sembuh ini berasal dari Klaten Tengah, Tulung, Trucuk, Polanharjo, Manisrenggo, Juwiring, dan Cawas.

Ia mengatakan untuk pasien sembuh, tiga diantaranya sebelumnya dirawat di RSUP dr R Soeradji Tirtonegoro Klaten. Mereka masing-masing terkonfirmasi positif pada akhir bulan lalu.

"Selain itu, ada satu orang yang sudah sembuh dan sebelumnya dirawat di RSI Klaten. Pasien ini berasal dari Kecamatan Trucuk dan dinyatakan positif COVID-19 tanggal 29 Juli 2020," katanya.

Selanjutnya, untuk pasien sembuh yang lain berasal dari Kecamatan Polanharjo. Sebelumnya wanita berusia 31 tahun ini dinyatakan terkonfirmasi positif COVID-19 pada 15 Juli 2020 dan telah menjalani perawatan di RS PKU Muhamadiyah Delanggu.

"Untuk pasien sembuh yang lain berasal dari Manisrenggo, Juwiring, dan Cawas. Ketiganya terkonfirmasi positif COVID-19 di pertengahan bulan lalu. Dua diantaranya sudah menjalani perawatan di RS Cakra Klaten, sedangkan satu lagi menjalani perawatan di RS UNS," tuturnya.

Sementara itu, jumlah kasus positif COVID-19 juga bertambah satu orang, yakni pasien yang berasal dari Kecamatan Bayat dan  merupakan perempuan berusia 31 tahun.

"Pasien merupakan seorang karyawan yang bekerja di Yogyakarta, dimungkinkan pasien terpapar COVID-19 pada saat melakukan aktivitas pekerjaannya. Sebelumnya telah dilakukan tes usap kepada pasien pada tanggal 24 Juli 2020, hasil tes keluar tanggal 3 Agustus 2020 menunjukkan positif COVID-19. Saat ini pasien sedang melakukan isolasi mandiri di Yogyakarta dengan pemantauan tim medis," katanya.

Baca juga: Update COVID-19 di Indonesia: 118.753 kasus positif, dan 75.645 orang sembuh

Baca juga: Enam pasien COVID-19 di Kabupaten Magelang dinyatakan sembuh

Pewarta : Aris Wasita
Editor : Achmad Zaenal M
Copyright © ANTARA 2024