Semarang (ANTARA) - Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi mengatakan para anggota kepolisian harus aman dahulu dari COVID-19 sebelum memberi rasa aman bagi masyarakat di tengah pandemik ini.

"Sebelum memberi rasa aman kepada masyarakat, Polrinya harus aman dulu," kata Kapolda usai peringatan HUT Ke-74 Bhayangkara yang di gelar secara virtual di Mapolda Jawa Tengah di Semarang, Rabu.

Menurut dia, pelayanan publik akan ditingkatkan guna memberi kontribusi kepada pemerintah dalam penanganan COVID-19.

Baca juga: Pakar hukum nilai kinerja Polri alami peningkatan ke arah lebih baik

Ia menegaskan Polri akan hadir di tengah masyarakat untuk memastikan jalannya protokol kesehatan di masyarakat.

Oleh karena itu, kata dia, para anggota kepolisian di seluruh tingkatan harus menjalani tes cepat maupun uji usap untuk memastikan kondisi kesehatannya.

Upacara peringatan HUT Bhayangkara dilaksanakan secara daring dari Gedung Borobudur di kompleks Mapolda Jawa Tengah.

Kapolda dan para pejabat utama polda mengikuti upacara secara virtual dari Jakarta dengan inspektur upacara Presiden Joko Widodo. Upacara virtual tersebut juga digelar di seluruh polres jajaran.

Baca juga: Kapusdokkes: Seluruh RS Polri siap menjadi rujukan COVID-19

Pewarta : Immanuel Citra Senjaya
Editor : Mahmudah
Copyright © ANTARA 2024