Semarang (ANTARA) - PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jateng & DIY melalui program CSR PLN Peduli memberikan bantuan sembako kepada 221 orang pensiunan yang tergabung dalam Ikatan Keluarga Pensiunan Listrik Negara (IKPLN) untuk meringankan beban mereka akibat dampak pandemi COVID-19.

Bantuan tersebut secara simbolis diserahkan General Manager PLN UID Jateng & DIY, Feby Joko Priharto kepada Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) IKPLN, Supriyanto di Kantor PLN UID Jateng & DIY, Rabu

Para penerima manfaat antara lain pensiunan di wilayah Semarang yang sebelumnya berkarya di PLN Distribusi Jateng & DIY, UPDL Semarang, UP3 Semarang, dan Cabang Ungaran.

“Pada kesempatan ini PLN memberikan sedikit tali asih kepada para senior yang sudah purna tugas sejumlah 221 orang. Bertepatan juga dengan Bulan Ramadhan, yang penuh maghfirah ini, PLN tidak ingin ketinggalan momen untuk berbagi bersama dengan para punggawa kelistrikan pada jamannya," kata Feby.

Baca juga: PLN pastikan tarif listrik tak naik

Feby menambahkan mereka yang mendapatkan bantuan adalah anggota IKPLN yang berusia lanjut dengan penghasilan di bawah satu juta rupiah.

“Kelompok lanjut usia merupakan salah satu yang paling rentan terdampak oleh pandemi ini, apalagi kondisi tersebut tidak diimbangi kemampuan finansial yang mumpuni,” tambah Feby.

Sementara itu Ketua DPD IKPLN Supriyanto mengucapkan terima kasih kepada PLN atas bantuan yang diberikan.

“Kami mengucapkan terima kasih atas nama seluruh anggota IKPLN yang menerima bantuan, kegiatan ini bisa membantu anggota IKPLN yang saat ini sangat membutuhkan, terutama yang manfaat pensiunnya kecil,” kata Supriyanto.

Nantinya bantuan sembako tersebut, tambah Supriyanto, akan disalurkan kepada pensiunan PLN Distribusi Jateng & DIY sebanyak 109 orang, PLN UP3 Semarang 86 orang, PLN Cabang Ungaran 20 orang, dan PLN UPDL Semarang 6 orang.

Feby berharap dengan bantuan tersebut sedikitnya dapat meringankan beban keluarga pensiunan terutama dalam menjalani puasa Ramadhan di tengah pandemi COVID-19.

Baca juga: PLN berikan sembako untuk masyarakat kecil terdampak COVID-19

Pewarta : Nur Istibsaroh
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024