Komodo di TNK berjumlah 2.800 ekor
Selasa, 16 Juli 2019 14:19 WIB
Wisatawan mengabadikan seekor komodo yang ada di Pulau Komodo. (Antara Foto/ Kornelis Kaha)
Kupang (ANTARA) - Balai Taman Nasional Komodo (TNK) melaporkan bahwa saat ini jumlah komodo di taman nasional itu kurang lebih 2.800 ekor.
Kepala Balai TNK Lukita Awang kepada Antara saat dihubungi dari Kupang, Selasa, mengatakan bahwa khusus di Pulau Rinca berdasarkan kajian data TNK jumlahnya kurang lebih 1.040 ekor.
"Sisanya tersebar di pulau Komodo, pulau Giling Motang dan beberapa pulau lainnya," katanya.
Ia menambahkan bahwa jumlah komodo di kawasan TNK selalu fluktuatif, tidak flat, karena kondisi alam. Artinya bahwa jika jumlah mangsa atau makanannya naik, tentu akan disertai dengan populasi. Demikian pun sebaliknya.
Baca juga: Cari Tahu Tentang Komodo di Google Doodle
Hal ini, kata dia, juga sudah disampaikannya saat ia bertemu dengan Presiden Joko Widodo yang berkunjung pada 10-11 Juli pekan l alu di Labuan Bajo.
TNK adalah taman nasional yang memiliki kurang lebih 147 pulau. Dari 147 pulau itu terdaoat lima pulau besar, yakni Pulau Gili Motang, Pulau Padar, Nusa Kode, Pulau Komodo dan pulau Rinca. Luas area TNK sendiri mencapai 137 ribu hektare, dan dari jumlah tersebut 60 persennya adalah perairan.
Terkait berbagai kasus pencurian komodo dan makanannya, ia berharap kerja sama semua pihak termasuk masyarakat agar ikut menjaga hewan purba itu agar tidak punah, serta menjaga lingkungan sekitarnya saat berwisata.
Kepala Balai TNK Lukita Awang kepada Antara saat dihubungi dari Kupang, Selasa, mengatakan bahwa khusus di Pulau Rinca berdasarkan kajian data TNK jumlahnya kurang lebih 1.040 ekor.
"Sisanya tersebar di pulau Komodo, pulau Giling Motang dan beberapa pulau lainnya," katanya.
Ia menambahkan bahwa jumlah komodo di kawasan TNK selalu fluktuatif, tidak flat, karena kondisi alam. Artinya bahwa jika jumlah mangsa atau makanannya naik, tentu akan disertai dengan populasi. Demikian pun sebaliknya.
Baca juga: Cari Tahu Tentang Komodo di Google Doodle
Hal ini, kata dia, juga sudah disampaikannya saat ia bertemu dengan Presiden Joko Widodo yang berkunjung pada 10-11 Juli pekan l alu di Labuan Bajo.
TNK adalah taman nasional yang memiliki kurang lebih 147 pulau. Dari 147 pulau itu terdaoat lima pulau besar, yakni Pulau Gili Motang, Pulau Padar, Nusa Kode, Pulau Komodo dan pulau Rinca. Luas area TNK sendiri mencapai 137 ribu hektare, dan dari jumlah tersebut 60 persennya adalah perairan.
Terkait berbagai kasus pencurian komodo dan makanannya, ia berharap kerja sama semua pihak termasuk masyarakat agar ikut menjaga hewan purba itu agar tidak punah, serta menjaga lingkungan sekitarnya saat berwisata.
Pewarta : Kornelis Kaha
Editor : Achmad Zaenal M
Copyright © ANTARA 2026
Terkait
Intensitas hujan turun, jumlah desa terdampak banjir di Pati berkurang jadi 58 desa
26 January 2026 11:09 WIB
Jumlah wisatawan di objek wisata Jateng saat Natal-tahun baru capai 4,39 juta orang
05 January 2026 22:15 WIB
Bandara Adi Soemarmo perkirakan kenaikan jumlah penumpang 4 persen pada akhir tahun
17 December 2025 21:16 WIB
JSN tambah jumlah gardu di gerbang tol Ngemplak jelang Natal dan Tahun Baru
16 December 2025 11:59 WIB
KPK usut jumlah tanah negara yang dijual lagi ke negara terkait proyek Whoosh
18 November 2025 11:20 WIB
Operasi Zebra Candi diharapkan mampu turunkan jumlah kecelakaan dan tingkatkan disiplin lalu lintas
17 November 2025 12:27 WIB
Jumlah pelajar yang diperiksa polisi terkait perundungan di Blora bertambah
13 November 2025 13:31 WIB
Pemkab Kudus cek jumlah ASN yang mendaftar jadi anggota Kopdes Merah Putih
11 November 2025 13:39 WIB
Terpopuler - Unik
Lihat Juga
Program ketahanan pangan isi sebagian kebutuhan dapur Lembaga Pemasyarakatan Semarang
25 January 2026 20:17 WIB
Dinkes: 658 orang di Kabupaten Grobogan diduga terdampak keracunan MBG di sejumlah sekolah
11 January 2026 20:48 WIB
Gubernur Jateng: Kenaikan harga komoditas di pasar menjelang Natal masih wajar
08 December 2025 21:19 WIB
Kwarcab Banyumas catatkan rekor MURI melalui pelantikan Pramuka Garuda Cinta Bangga Paham Rupiah
24 November 2025 13:30 WIB
Kirab Merah Putih 1.945 meter warnai peringatan Hari Pahlawan di Semarang
10 November 2025 16:55 WIB