Semarang - Aplikasi mobile JKN memberikan banyak manfaat di antaranya menjadikan peserta tidak perlu antri di kantor BPJS Kesehatan.

BPJS Kesehatan Cabang Semarang melalui Duta Mobile JKN terus memperkenalkan dan mengajak setiap peserta yang datang ke kantor untuk mengunduh aplikasi mobile JKN melalui playstore ataupun applestore.

Restu, salah satu Duta Mobile JKN Kantor Cabang Semarang menjelaskan bahwa terdapat empat menu pada aplikasi yakni peserta, tagihan, pelayanan, dan umum. 

Masing-masing menu tersebut, lanjut Restu, memudahkan peserta baik dalam hal melakukan pendaftaran peserta, mengubah data peserta, mengecek tagihan iuran, ganti Faskes Tingkat Pertama, melihat riwayat pelayanan, skrining kesehatan, dapat nunjukin KIS digital peserta dan anggota keluarga, serta masih banyak fitur lainnya.

"Tugas saya sebagai Duta Mobile JKN adalah membantu peserta dan mempromosikan aplikasi ini, sehingga semua peserta tahu dan tidak perlu datang ke Kantor BPJS Kesehatan untuk mencari informasi atau mengurus JKNnya karena sekarang semua lebih mudah, cukup melalui handphone," katanya.

Nurhayati, salah satu peserta JKN yang sedang mengurus kartu JKNnya, mengunduh aplikasi mobile JKN dibantu oleh Restu.

"Sekarang semuanya bisa di handphone, jadi gampang. Nggak perlu antri lama karena sudah ada mobile JKN untuk mengurus JKN saya," katanya.

Untuk memudahkan peserta dalam mendapatkan informasi mengenai aplikasi mobile JKN, peserta dapat mengunjungi anjungan mandiri mobile JKN yang terdapat di lantai dasar Kantor BPJS Kesehatan Cabang Semarang

Pada anjungan tersebut, peserta akan mendapatkan sosialisasi dan dibantu apabila akan melakukan pendaftaran baru, perubahan data, perubahan faskes, perubahan hak kelas serta pelayanan lainnya dan bahkan screening kesehatan bagi peserta JKN KIS yang diakomodir pada mobile JKN. 
 

Pewarta : KSM
Editor : Nur Istibsaroh
Copyright © ANTARA 2024