Wakil Bupati Batang Sutadi di Batang, Selasa, mengatakan bahwa kenaikan target produksi beras itu sebagai upaya mendukung pencapaian swasembada padi sekaligus menjaga ketahanan pangan di daerah setempat.

"Kami optimistis target swasembada pangan berupa produksi 186.000 ton beras ini akan tercapai pada 2015," katanya.

Ia mengatakan pencapaian target produksi 186.000 ton beras ini juga dalam rangka mendukung program Pusat dalam hal swasembada pangan.

Pemkab, kata dia, telah melaksanakan rapat koordinasi (Rakor) dengan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) terkait agar masing-masing membuat semacam progress supaya bisa mendukung program swasembada pangan.

"Kami sudah mengadakan rakor dengan SKPD terkait antara lain dinas pertanian, dian perkebunan, badan penyuluh, dinas perindustrian dan perdagangan, bagian perekonomian, serta Bulog. Kami menggandeng Kodim 0736/Batang pada program swasembada pangan ini," katanya.

Menurut dia, saat ini jumlah luas lahan pertanian padi adalah 22.485 hektare yang tersebar pada ratusan desa di 15 kecamatan.

"Sesuai rencana devinisi kebutuhan kelompok (RDKK), kami juga telah meluncurkan kartu tani, penyediaan pupuk, benih dan obat-obatan sebagai upaya mendukung tercapainya swasembada beras," katanya.

Pewarta : Kutnadi
Editor : Mahmudah
Copyright © ANTARA 2024