Magelang (ANTARA) - Penjualan bibit ikan di sentra pembibitan ikan air tawar Desa Ngrajek, Mungkid, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, yang sempat dampak akibat pandemi COVID-19, kini kembali normal.
Ketua Kelompok Pembudidaya Ikan Mitra Tirta Reksa Ngrajek II, Arif Mushodiq di Magelang, Rabu, mengatakan pada awal pandemi penjualan bibit ikan sempat sepi, tetapi memasuki musim hujan permintaan mulai bergeliat dan kini kembali normal.
Menurut dia petani sempat kebingungan karena stok bibit banyak, sedangkan pembeli tidak ada. Namun, memasuki pertengahan musim hujan penjualan bibit ikan mulai normal kembali.
Ia menyebutkan di Dusun Ngrajek II anggota kelompok pembudidaya ikan ada 14 orang. Mereka menjual bibit ikan, antara lain nila, gurami, patin, lele, dan bawal.
Harga bibit nila merah usia 22 sampai 28 hari berkisar Rp85 sampai Rp100 per ekor, kemudian bibit bawal usia 2,5 bulan Rp350 sampai Rp500 per ekor. Kemudian bibit lele usia 2 bulan Rp250 sampai Rp400 per ekor, dan bibit gurami usia 3 bulan Rp4.000 hingga Rp6.000 per ekor.
Menurut dia masalah yang dihadapi para pembudidaya ikan saat ini harga pakan ikan yang naik, sedangkan harga jual bibit ikan tetap.
Pebudidaya ikan yang lain Nur Septian mengatakan penjualan bibit ikan, antara lain ke Yaogyakarta, Klaten, dan Solo.
Pada saat pandemi penjualan bibit ikan secara daring (online) mengalami peningkatan. Mereka yang membeli secara daring merupakan pembudidaya ikan yang tengah merintis.
Berita Terkait
Polres Boyolali bantu bibit jagung dukung ketahanan pangan
Selasa, 5 November 2024 21:13 Wib
Prakiraan cuaca Semarang awal pekan ini
Senin, 28 Oktober 2024 8:05 Wib
Yenny Wahid: PON ajang cari bibit atlet potensial
Selasa, 10 September 2024 8:25 Wib
Selamatkan lahan kritis akibat abrasi, BRI salurkan ribuan bibit mangrove di Muaragembong
Minggu, 28 Juli 2024 20:07 Wib
Turnamen sepak bola putri jaring bibit pemain di Solo
Sabtu, 27 Juli 2024 6:10 Wib
Mahasiswa KKN UIN Walisongo tanam 100 bibit pohon di Desa Kebonsari
Selasa, 23 Juli 2024 11:40 Wib
Kapolda Jateng: Turnamen taekwondo ajang pencarian bibit atlet
Jumat, 12 Juli 2024 14:17 Wib
MI NU Baitul Mukminin dan SD 4 Jekulo juara umum "Athletics Challenge"
Jumat, 12 Juli 2024 8:16 Wib