Semarang (ANTARA) - PT KAI Daop 4 Semarang, Jawa Tengah, memastikan ketersediaan tiket kereta api di masa libur panjang peringatan Isra Miraj dan Tahun Baru Imlek pada 7 hingga 11 Februari 2024.

Manajer Humas PT KAI Daop 4 Semarang Franoto Wibowo di Semarang, Rabu, mengatakan, selama masa libur tersebut disediakan 86.358 tiket untuk berbagai daerah tujuan.

Menurut dia, keberangkatan dari berbagai stasiun di wilayah Daop Semarang akan mengalami peningkatan utamanya pada Rabu (7/2) dan Minggu (11/2).

"Sekitar 23 ribu penumpang diperkirakan akan berangkat dari berbagai stasiun di Daop Semarang," katanya.

Adapun tujuan favorit di masa libur kali ini antara lain Jakarta, Surabaya, Bandung, Solo, Purwokerto, dan Malang.

Sementara dari ketersediaan sebanyak itu, lanjut dia, masih terdapat 41 ribu tiket berbagai tujuan yang bisa dibeli.

"Masih tersedia 41 ribu tempat duduk yang bisa dibeli melalui berbagai saluran layanan pembelian," katanya.

Oleh karena itu, ia mempersilakan calon penumpang menyiapkan rencana perjalanannya dengan baik di masa libur panjang ini.

Baca juga: Banjir, perjalanan kereta di jalur Stasiun Gubug-Karangjati terganggu

Pewarta : Immanuel Citra Senjaya
Editor : Edhy Susilo
Copyright © ANTARA 2024