Purwokerto (ANTARA) - Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) bersama Asosiasi Institusi Pendidikan Ners Indonesia (AIPNI) melangkah ke kancah internasional dengan mengadakan kunjungan ke Acibadem University di Istanbul, Turki. 

Delegasi UMP yang ikut dalam kunjungan itu adalah Ketua Program Studi Profesi Ners Ns. Nur Isnaini, S.Kep., M.Kep.

Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan benchmarking terkait kurikulum pendidikan keperawatan dan mencari peluang kerja sama internasional. Dalam kunjungan tersebut, UMP dan AIPNI mengeksplorasi potensi student exchange, lecture exchange, joint research, dan pengabdian masyarakat internasional.

Baca juga: Rektor UMP lantik Direktur Pascasarjana, Dekan, dan Ketua Lembaga Hukum masa jabatan 2023-2027

Ketua Program Studi Profesi Ners UMP Ns. Nur Isnaini, S.Kep., M.Kep. mengatakan tujuan lebih lanjut dari kunjungan tersebut adalah mengembangkan kegiatan internasional.

"Kami ingin mengembangkan kegiatan internasional yang dapat memberikan pengalaman berharga bagi mahasiswa dan staf ko, serta memperkaya kurikulum pendidikan keperawatan di UMP," katanya melalui pesan WhatsApp, Kamis (30/11)

Selain itu, AIPNI juga memfasilitasi penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara UMP dan Semmelweis University. MOU ini diharapkan dapat membuka jalan bagi internasionalisasi Fakultas Ilmu Kesehatan UMP dan memperkuat kerja sama di bidang pendidikan dan riset kesehatan.

Rektor UMP, Assoc Prof Dr Jebul Suroso menyambut baik langkah-langkah menuju kerja sama internasional ini. 

"Kami berkomitmen untuk terus mengembangkan jaringan kerja sama di tingkat global guna memberikan pengalaman terbaik bagi mahasiswa dan mendukung pengembangan akademik," katanya.

Dengan benchmarking dan kerja sama internasional tersebut, kata dia, m UMP diharapkan dapat terus bersaing secara global dan memberikan kontribusi positif pada perkembangan pendidikan dan kesehatan di Indonesia. (tgr)

Baca juga: Kuliah di UMP Bisa Piknik Asyik di Luar Jawa Bersama PMM 4 Outbound
Baca juga: Perpustakaan UMP luncurkan "Titik Baca" di 100 Taman Baca Masyarakat
Baca juga: Perpustakaan UMP gelar bazar kuliner UMKM binaan dukung ekonomi lokal

Pewarta : KSM
Editor : Sumarwoto
Copyright © ANTARA 2024