Jakarta (ANTARA) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Jalan Tol Semarang-Demak Seksi II ruas Sayung-Demak, yang tidak hanya berfungsi mempercepat transportasi logistik, namun sekaligus sebagai infrastruktur tanggul laut untuk mencegah banjir rob.

"Saya juga sangat menghargai Jalan Tol Sayung-Demak, yang telah dibangun ini, karena sekaligus sebagai tanggul laut," kata Presiden Jokowi dalam peresmian Jalan Tol Semarang-Demak Seksi II ruas Sayung-Demak di Demak, Jawa Tengah, Sabtu.

Jokowi mengatakan banjir rob kemungkinan akan semakin jauh dan tinggi pada waktu yang akan datang. Dengan begitu, tanggul laut di jalan tol ruas Sayung-Demak ini juga dapat mencegah terjadinya luapan banjir rob ke daratan.

Jalan Tol Semarang-Demak Seksi II ruas Sayung-Demak memiliki panjang 16,01 kilometer dengan biaya investasi mencapai Rp5,9 triliun.


Pewarta : Indra Arief Pribadi
Editor : Teguh Imam Wibowo
Copyright © ANTARA 2024