Arkadiusz Milik bawa kemenangan Marseille 2-1 di kandang Metz

Senin, 14 Februari 2022 7:01 WIB

Jakarta (ANTARA) - Arkadiusz Milik mencetak gol lambung yang spektakuler untuk mengantarkan kemenangan Olympique de Marseille dengan skor 2-1 di kandang Metz, Minggu, yang sedang berupaya lepas dari ancaman degradasi.

Dengan kemenangan itu Olympique de Marseille mengkonsolidasikan diri di posisi kedua klasemen sementara Ligue 1.

Milik secara mengejutkan tidak dimasukkan dalam daftar pemain awal Marseille. Tetapi setelah akhirnya masuk ke lapangan tanpa membuang waktu lama dia segera memberikan dampak penyelesaian yang spektakuler dengan menerima bola di dadanya, sementara punggung mengarah ke gawang kemudian mencetak gol kemenangan menakjubkan delapan menit sebelum pertandingan usai.

Sebelumnya pemain baru Cedric Bakambu membawa Marseille unggul awal pada menit ke-26 saat mereka berupaya mengoleksi 46 poin, 13 poin di belakang pemuncak klasemen Paris St Germain (PSG).

Marseille kini unggul empat poin dari Nice yang berada di posisi ketiga, yang kalah di Olympique Lyonnais pada Sabtu. Sementara untuk Metz, kekalahan ini membuat mereka berada di urutan kedua dari bawah, demikian laporan AFP.

Pewarta : Junaydi Suswanto
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Polisi ungkap kasus pencurian kabel milik PT Telkom di Banyumas

15 October 2024 11:22 Wib

Pj Gubernur Jateng minta kelola BUMD secara profesional

01 October 2024 18:10 Wib

Uji coba dua kendaraan ramah lingkungan milik Honda

26 August 2024 16:43 Wib

Sejumlah TPID jadikan BUMP Kota Semarang rujukan kendalikan inflasi

14 August 2024 7:31 Wib

Penertiban tujuh rumah aset milik PT KAI di Semarang

30 July 2024 12:12 Wib
Terpopuler

Etnik jazz, harmoni musik dan suara alam untuk gerakan lestari

HIBURAN - 12 November 2024 15:09 Wib

Sebanyak 179 guru di Cimahi belajar jurnalistik bersama ANTARA

PERISTIWA - 12 November 2024 11:41 Wib

Fitur "Face Recognition" BPJS Kesehatan mudahkan pasien di RS

EKONOMI - 13 November 2024 14:42 Wib

DPRD Semarang minta evaluasi pengelolaan Trans Semarang

EKONOMI - 14 November 2024 20:56 Wib

Agustina - Iswar janjikan bangun puskesmas di tiap kelurahan

PERISTIWA - 16 November 2024 6:00 Wib