Semarang (ANTARA) - DPD PDIP Jawa Tengah menargetkan raihan separuh kursi DPRD Provinsi Jateng pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Guna mencapai target tersebut, Sekretaris DPD PDIP Jateng Bambang Kusriyanto meminta kader selalu berada di tengah masyarakat untuk menyerap dan mewujudkan kebutuhan masyarakat.

"Tugas kami menyerap aspirasi dan melakukan aksi atas aspirasi tersebut," kata Ketua DPRD Provinsi Jateng itu dalam siaran pers di Semarang, Selasa.

Baca juga: PDIP Kudus incar 19 kursi DPRD pada Pemilu 2024
Baca juga: DPW PAN Jateng targetkan raih satu kursi dewan tiap dapil

Saat ini, kata dia, PDIP meraih 42 kursi dari 120 kursi di DPRD Provinsi Jateng.

PDIP menargetkan setidaknya meraih 60 kursi pada Pemilu Anggota DPRD Provinsi Jateng 2024.

Atas instruksi Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, pihaknya sudah melakukan persiapan lebih dini.

Bakal calon legislator yang akan bertarung di tingkat kabupaten/ kota, kata dia, sudah mulai dipersiapkan, termasuk memanaskan mesin partai setelah hampir 2 tahun pandemi COVID-19.

Kesiapan masing-masing DPC menjelang Pemilu 2024, menurut dia, sudah dipaparkan dan dilombakan di tingkat DPD.


Pewarta : Immanuel Citra Senjaya
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024