Banjarnegara (ANTARA) - Pelaksana Harian Bupati Banjarnegara Syamsudin mengatakan pelaksanaan pemilihan kepala desa yang berlangsung pada hari Rabu menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat guna mencegah penyebaran COVID-19.

"Menurut laporan tim yang memantau pilkades yang tersebar di 14 desa dari 11 kecamatan diketahui bahwa pelaksanaan secara umum berjalan dengan baik. Protokol kesehatan juga dilaksanakan dengan ketat," kata Plh. Bupati di Banjarnegara.

Bupati meminta semua pihak untuk tetap menjaga situasi dan kondisi yang aman dan damai hingga seluruh prosesnya tuntas.

Baca juga: Pemerintah Banjarnegara ajak warga sukseskan pelaksanaan pilkades

Dengan demikian, dia berharap keseluruhan pesta demokrasi ini berjalan dengan aman dan lancar, tanpa kendala, sukses, serta menghasilkan kepala desa terpilih yang berkualitas," katanya.

Bupati juga mengingatkan agar panitia pemilihan dan masyarakat tidak abai akan protokol kesehatan hingga seluruh pemilihan berakhir.

"Butuh dukungan dan kesadaran semua pihak dalam penerapan prokes pada penyelenggaraan pilkades serentak pada masa pandemi COVID-19. Disiplin prokes di tengah pesta demokrasi harus diterapkan. Jangan sampai memunculkan klaster baru dan menimbulkan bahaya di tengah masyarakat," katanya.

Bupati mengatakan bahwa pilkades pada hari ini merupakan gelombang pertama sementara gelombang kedua dan ketiga menurut rencana akan pada tahun 2024 dan 2026.

Ia menyebutkan 14 desa dari 11 kecamatan yang mengikuti pilkades, yakni Desa Kutayasa dan Blambangan di Kecamatan Bawang, Desa Bandingan di Kecamatan Sigaluh, dan Desa Sered di Kecamatan Madukara.

Selain itu, Desa Kecepit di Kecamatan Punggelan, Desa Kecitran di Kecamatan Purwareja Klampok, Desa Simbang di Kecamatan Mandiraja, dan Desa Berta di Kecamatan Susukan.

Desa lainnya yang juga melaksanakan pilkades, yaitu Desa Tempuran di Kecamatan Wanayasa, Desa Pingit Lor di Kecamatan Pandanarum, Desa Karangsari dan Ratamba di Kecamatan Pejawaran serta Desa Karangtengah dan Pasurenan di Kecamatan Batur.

Baca juga: Tujuh desa di Kabupaten Kudus dijadwalkan gelar pilkades serentak

Pewarta : Wuryanti Puspitasari
Editor : Mahmudah
Copyright © ANTARA 2024