Tukul masuk rumah sakit, warganet doakan kesembuhannya

Kamis, 23 September 2021 12:49 WIB

Jakarta (ANTARA) - Pelawak Tukul Arwana dikabarkan berada di rumah sakit karena pendarahan otak dan sedang ditangani dokter di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, Cawang, Jakarta Timur.

Presenter Vega Darwanti yang ikut memandu acara bincang-bincang bersama Tukul di televisi meminta doa agar komedian ternama itu segera sembuh dan sehat.

"Assalamualaikum. Selamat Pagi...Teman2ku , Followers kU, sahabat2 kU. Mohon Doa Nya Utk Mas @tukul.arwanaofficial Yg Saat ini sedang Sakit, Smg Segera di berikan Kesembuhan dan Kesehatan Kembali.. ????????????????????????
Mas Tukul Bismillah ..

Trimakasih Mas @eghaprayudi Utk Kabarnya..
Bismillah Bismillah Yaa Allah," tulis Vega di Instagram.
Para pesohor turut menuliskan doa di kolom komentar Vega, termasuk Indra Bekti dan Okky Lukman.

Unggahan terbaru Tukul Arwana di Instagram dikirim 19 jam lalu dan kini dipenuhi oleh komentar warganet berisi doa agar pelawak tersebut segera diberi kesembuhan.

Pihak keluarga dan perwakilan Tukul belum membalas permintaan ANTARA untuk berkomentar.

Baca juga: Tukul Arwana temukan makna puasa di tengah pandemi corona

Baca juga: Tukul tolak pentas dalam kampanye

Baca juga: Istri Tukul Arwana sosok pendiam

Pewarta : Nanien Yuniar
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

RSPON: Tukul tidak menderita KIPI vaksinasi COVID-19

24 September 2021 11:29 Wib, 2021

Tukul temukan makna puasa di tengah pandemi virus corona

14 May 2020 7:47 Wib, 2020

Ini kata Tukul Arwana tentang almarhum Gogon

16 May 2018 15:06 Wib, 2018

Tukul Arwana bilang Ambon itu "amazing"suasananya

27 April 2018 15:44 Wib, 2018

Tukul Arwana Tolak Pentas dalam Kampanye

22 October 2016 6:39 Wib, 2016
Terpopuler

Aksi ASN Peduli Inflasi di Semarang

EKONOMI - 17 November 2024 20:11 Wib

Pemerintah kota berupaya menarik wisatawan dengan Solo Urband Fashion

PERISTIWA - 19 November 2024 9:11 Wib

Pemkot Pekalongan berikan pembekalan prosedur bekerja calon PMI

PERISTIWA - 20 November 2024 15:48 Wib

Baznas komitmen gunakan zakat untuk sejahterakan jamaah masjid

PERISTIWA - 21 November 2024 19:00 Wib

Pemkot Pekalongan masifkan edukasi pelajar waspada konten negatif

PERISTIWA - 3 jam lalu