Boyolali (ANTARA) - Pasien COVID-19 tanpa gejala dari wilayah Solo Raya dan Kudus yang menjalani karantina di fasilitas isolasi Asrama Haji Donohudan, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, sebanyak 389 orang pada Selasa.
Kepala Polres Boyolali AKBP Morry Ermond selaku penanggung jawab keamanan wilayah mengatakan bahwa pada Senin (7/6) ada empat rombongan pasien COVID-19 yang tiba di Asrama Haji Donohudan Boyolali dari Kudus dan Solo Raya, yang meliputi wilayah Surakarta, Sukoharjo, Boyolali, Klaten, Wonogiri, Karanganyar, dan Sragen.
Rombongan pasien yang datang, menurut dia, meliputi dua rombongan dari Solo Raya yang masing-masing terdiri atas 19 orang dan 48 orang serta dua rombongan dari Kabupaten Kudus yang masing-masing terdiri atas 23 orang dan 124 orang.
Baca juga: Kapolda Jateng: 800 tempat tidur pasien COVID-19 disiapkan di Asrama Haji Donohudan
AKBP Morry Ermond mengatakan, saat ini warga asal Solo Raya yang menempati ruang isolasi di Gedung Medinah sebanyak 173 orang dan warga asal Kudus yang menempati ruang isolasi di Gedung Mekah sebanyak 216 orang.
Penanggung Jawab Fasilitas Isolasi Mandiri COVID-19 Asrama Haji Donohudan dokter Sigit Armunanto mengatakan, pasien COVID-19 yang akan memasuki fasilitas isolasi di Asrama Haji Donohudan harus menjalani pemeriksaan petugas medis.
Kendaraan yang membawa pasien COVID-19 juga didisinfeksi sebelum memasuki kompleks Asrama Haji Donohudan.
"Pergeseran pasien COVID-19 ke (tempat) isolasi terpusat di Donohudan berjalan lancar dan sesuai protokol kesehatan," kata Kapolres.
Baca juga: Solo siapkan lokasi alternatif untuk isolasi terpusat
Baca juga: Warga Kudus jalani isolasi di Kabupaten Boyolali bertambah 23 orang
Kepala Polres Boyolali AKBP Morry Ermond selaku penanggung jawab keamanan wilayah mengatakan bahwa pada Senin (7/6) ada empat rombongan pasien COVID-19 yang tiba di Asrama Haji Donohudan Boyolali dari Kudus dan Solo Raya, yang meliputi wilayah Surakarta, Sukoharjo, Boyolali, Klaten, Wonogiri, Karanganyar, dan Sragen.
Rombongan pasien yang datang, menurut dia, meliputi dua rombongan dari Solo Raya yang masing-masing terdiri atas 19 orang dan 48 orang serta dua rombongan dari Kabupaten Kudus yang masing-masing terdiri atas 23 orang dan 124 orang.
Baca juga: Kapolda Jateng: 800 tempat tidur pasien COVID-19 disiapkan di Asrama Haji Donohudan
AKBP Morry Ermond mengatakan, saat ini warga asal Solo Raya yang menempati ruang isolasi di Gedung Medinah sebanyak 173 orang dan warga asal Kudus yang menempati ruang isolasi di Gedung Mekah sebanyak 216 orang.
Penanggung Jawab Fasilitas Isolasi Mandiri COVID-19 Asrama Haji Donohudan dokter Sigit Armunanto mengatakan, pasien COVID-19 yang akan memasuki fasilitas isolasi di Asrama Haji Donohudan harus menjalani pemeriksaan petugas medis.
Kendaraan yang membawa pasien COVID-19 juga didisinfeksi sebelum memasuki kompleks Asrama Haji Donohudan.
"Pergeseran pasien COVID-19 ke (tempat) isolasi terpusat di Donohudan berjalan lancar dan sesuai protokol kesehatan," kata Kapolres.
Baca juga: Solo siapkan lokasi alternatif untuk isolasi terpusat
Baca juga: Warga Kudus jalani isolasi di Kabupaten Boyolali bertambah 23 orang