Semarang (ANTARA) - Tim Pembina Samsat Provinsi Jawa Tengah mengundi pemenang Undian Berkah Bayar Pajak Kendaraan 2020 di Kantor Badan Pengelola Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Jawa Tengah, Semarang, Rabu.

Tim Pembina Samsat Provinsi Jateng, Kepala Dinas Sosial Jateng, dan Kapolsek Semarang Tengah membuka segel alat undi di awal pengundian hadiah yang berlangsung secara "live streaming" di kanal Youtube Pemprov Jateng dan Bapenda Jateng.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Dirlantas Polda Jateng diwakili Kasubdit Kamsel, Wakil Ketua Komisi C DPRD Prov Jateng, Kepala Biro Administrasi Pembangunan Daerah Sekda Jateng, Kepala Bapenda Provinsi Jateng, dan Kepala PT Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Tengah Jahja Joel Lami.

"Undian Berkah Bayar Pajak Kendaraan 2020 mengundi satu unit mobil dan enam unit sepeda motor," kata Kepala PT Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Tengah Jahja Joel Lami.

Para pemenang antara lain Barno, warga Boyolali yang memenangkan satu mobil Toyota Sienta, sedangkan enam pemenang sepeda motor Yamaha Mio CW, yakni Warsiti (Semarang Timur), Basirun (Boyolali), Sujari (Blora), Sugianto (Tegal), Samiarja Saimin (Purbalingga), dan Arif Utomo (Kebumen).

Baca juga: Jasa Raharja bagikan masker, jamu, dan vitamin ke masyarakat

Undian Berkah Bayar Pajak Kendaraan 2020, lanjut Jahja, diselenggarakan oleh Tim Pembina Samsat Provinsi Jawa Tengah bekerja sama dengan Bank Jateng.

"Periode Undian Berkah Bayar Pajak kali ini berlaku untuk mereka yang telah melakukan pembayaran pajak kendaraan  bermotor mulai 2 Januari sampai dengan 10 November 2020," kata Jahja.

Masyarakat atau wajib pajak yang melakukan pembayaran pajak kendaraan pribadi pada 2020, lanjut Jahja, mendapatkan tiga nomor undian jika mereka telah membayar pajak sebelum jatuh tempo (Desember).

Apabila saat melakukan pembayaran sesuai tepat waktu maka akan mendapatkan dua nomor undian, sedangkan jika lewat dari jatuh tempo pembayaran maka hanya akan mendapatkan satu nomor undian.

"Selamat untuk para pemenang, tetaplah membayar pajak kendaraan bermotor tepat waktu," kata Jahja.

Baca juga: Jasa Raharja Jateng lakukan Gowes for Charity
Baca juga: Aplikasi JRku, langkah adaptif Jasa Raharja hadapi perubahan

Pewarta : Nur Istibsaroh
Editor : Hari Atmoko
Copyright © ANTARA 2024