Banjarnegara (ANTARA) - Petugas Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Geofisika Banjarnegara, Jawa Tengah, menyampaikan sosialisasi mengenai mitigasi bencana gempa dan tsunami ke sekolah dalam program "BMKG Goes to School".

"Stasiun Geofisika Banjarnegara menggelar program Goes to School di SDN 2 Kalilunjar," kata Kepala Stasiun Geofisika Banjarnegara Setyoajie Prayoedhie di Banjarnegara, Rabu.

Ia mengatakan kegiatan itu ditujukan untuk menyampaikan informasi seputar bencana gempa dan tsunami serta langkah-langkah mitigasinya kepada siswa sekolah.

Baca juga: Akademisi: Mitigasi bencana longsor perlu didukung pemetaan wilayah

Dalam kegiatan yang diikuti oleh siswa dan guru pendamping di SDN Kaliunjar pada Senin (9/3), petugas BMKG menyampaikan materi mengenai bencana dan upaya mitigasinya.

"Selain itu ada juga simulasi mengenai langkah-langah penyelamatan diri bila terjadi gempa ataupun tsunami," kata Setyoajie.

Ia berharap pelajar yang menjadi sasaran sosialisasi bisa menjadi agen perubahan dalam upaya memperkuat upaya mitigasi bencana di wilayah Banjarnegara.

Baca juga: Banjarnegara tanam vetiver di lokasi rawan longsor
Baca juga: 199 desa di Banjarnegara ditargetkan dilengkapi sistem peringatan dini longsor


Pewarta : Wuryanti Puspitasari
Editor : Mahmudah
Copyright © ANTARA 2025