Semarang (ANTARA) - Pulang Coffee And ..., sebuah coffee shop yang hadir sejak Oktober 2019 berusaha menarik minat pasar dengan tawaran taste kopi dan nuansa kedai yang homey.

Beralamat di Jl. Menteri Supeno No. 22A Semarang, pemilik Pulang Coffee And...
Dewanda Maulana dibantu sang isteri Gofita Dharana dan sahabatnya Rifqi Abdi Farhan, Kamis bercerita mengenai konsep, menu andalan, hingga pilihan nama dengan tiga titik di belakangnya.

“Ini menyesuaikan nama tempatnya yakni rumah. Rumah identiknya dengan kata pulang. Harapannya dengan nama Pulang, orang–orang akan merasa nyaman dan bebas seperti di rumah sendiri," kata Dewanda.

Sedangkan makna titik tiga, lanjut Dewanda, diserahkan pada persepsi masing-masing orang untuk mengisi titik-titik tersebut misalnya sebagai teman dari kata kopi.

"Pangsa pasar kami adalah pelajar dan mahasiswa, karena harganya yang terjangkau. Meskipun begitu semua kalangan bisa 'pulang' ke kedai kami," kata Dewanda.

Untuk menu andalan dari Pulang Coffee adalah kopi ala Pulang yang dikenal dengan Our Signature dengan jenisnya yang diberi nama Creme Brulee, Espresso Tonic, Kopi Soklat, dan Sacudelo Expresso.

Sementara menu rekomendasi dari sang pemilik yaitu Sacudelo Expresso, espresso yang dikocok dan diberi campuran seperti infused mango, strawberry syrup, dan sedikit perasan lemon tanpa menghilangkan rasa kopinya.

Menu lainnya Espresso Tonic tanpa gula atau bisa dengan gula serta Creme Brulee yang menggunakan gula bakar.

Rifqi menambahkan untuk Es Kopi Pulang menggunakan gula aren dengan tambahan cream cheese dengan tekstur creamy, oily, dan manis.

"Ciri khas Pulang Coffee adalah campuran yang digunakan seperti soda, gula bakar, dan sirup. Sedangkan yang membedakan Pulang Coffee dengan coffee shop lain adalah adanya edukasi tentang rasa kopi melalui menu Pulang," demikian Rifqi.

Pewarta : Nur Istibsaroh
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024