Semarang (ANTARA) - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta jajaran Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) bertransformasi menjadi organisasi modern serta bisa merespons perubahan yang cepat demi pelayanan secara optimal.

"Korpri sebagai organisasi tolong bisa mengedukasi dan mentransformasi menjadi organisasi yang modern kalau tidak ingin ditinggalkan. Merespons perubahan di era milenial sehingga bisa memberi pelayanan yang baik," katanya usai memberikan sambutan dalam Upacara Peringatan HUT Ke-48 Korpri 2019 tingkat Provinsi Jawa Tengah di Lapangan Wujil, Kabupaten Semarang, Jumat sore.

Ia mengingatkan pentingnya berbagai kalangan masyarakat mengejar ketertinggalan di berbagai bidang dengan negara lain dan mempercepat melakukan kreasi serta inovasi.

Baca juga: Peringatan HUT Korpri Jateng diwarnai perbaikan RTLH dan pemberian santunan

"Kalau kurang orang pakai alat, kalau sistem kurang baik maka diperbaiki. Dengan kreasi dan inovasi diharapkan bisa merespons persoalan masyarakat dengan cepat," ujarnya.

Selain itu, lanjut dia, Korpri juga harus siap untuk dikritik dan memberikan jaminan dengan menunjukkan prestasi.

Menurut Ganjar, setidaknya selama ini Kopri Jateng sudah ada perkembangan bagus meskipun belum sempurna dan masih banyak komplain dari masyarakat, namun kesungguhan melakukan perubahan dan mendisrupsi diri mulai terlihat.

"Kita harus berani dikritik, kita berani bercermin, tapi kita juga harus bisa menunjukkan prestasi. Saya berterima kasih karena gelar perencanaan pembangunan terbaik masih dipegang oleh Jateng. Provinsi paling berintegritas versi KPK, Jateng. Kita juga pembina tenaga kerja terbaik dan berhasil menarik minat investor untuk berinvestasi di Jateng. Ini semua berkat perubahan yang kita lakukan," katanya.

Orang nomor satu di Jateng itu, menyampaikan bahwa peringatan HUT Korpri membuat semua anggota terus menjaga integritas, melayani masyarakat dengan baik, dan bisa mengejar ketertinggalan.(Kom)

Baca juga: 3.322 botol minuman beralkohol dimusnahkan pada peringatan HUT Korpri
Baca juga: Putra-putri PNS Pemkot Magelang peroleh beasiswa dari Korpri
Baca juga: Sigit: ASN Kota Magelang jangan ketinggalan zaman

Pewarta : Wisnu Adhi Nugroho
Editor : Mugiyanto
Copyright © ANTARA 2024