Semarang (Antaranews Jateng)  - PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi (Daops) IV Semarang menyiapkan dua kereta api (KA) tambahan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang pada libur Natal dan Tahun Baru 2019.

"Kami siapkan dua KA tambahan untuk melayani Natal dan Tahun Baru, yakni KA Argo Muria Tambahan dan KA Argo Sindoro Tambahan," kata Kepala Humas PT KAI Daops IV Semarang Suprapto di Semarang, Senin.

Dua KA tambahan yang disiapkan KAI Semarang itu memiliki relasi yang sama, yakni Stasiun Semarang Tawang-Stasiun Gambir Jakarta yang akan beroperasi mulai 20 Desember 2018 hingga 7 Januari 2019.

Untuk masa angkutan Natal dan Tahun Baru 2018/2019, kata dia, KAI telah menetapkan selama 18 hari, yakni mulai 20 Desember 2018-6 Januari 2019 dengan prediksi dua kali puncak lonjakan penumpang.

"Puncak lonjakan pertama terjadi pada 25 Desember 2018 dengan jumlah 25.679 penumpang, lonjakan kedua diprediksi pada 1 Januari 2019 sebanyak 26.312 penumpang," katanya.

 Tak hanya dari KAI Semarang, kata dia, KA tambahan yang disiapkan dari daops-daops lain juga melintasi Semarang, seperti KA Sembrani Tambahan relasi Surabaya-Jakarta PP, KA Kertajaya Tambahan relasi Surabaya-Jakarta PP.

 Ia menyebutkan total kapasitas penumpang dari seluruh KA tambahan yang dioperasikan, baik oleh KAI Semarang atau daops lain yang melintas di Semarang sebanyak 6.976 tempat duduk/hari.

Dilihat dari volume penumpang pada masa angkutan Natal dan Tahun Baru 2018/2019 yang ada di wilayah Daops IV Semarang, kata dia, diprediksi mencapai total 478.077 orang selama 18 hari.
 
"Jumlah tersebut naik empat persen dibandingkan masa angkutan Natal dan Tahun Baru sebelumnya sebanyak 459.688 penumpang," katanya.

Selama masa angkutan Natal dan Tahun Baru 2018/2019, Suprapto menjelaskan KAI Semarang akan mengoperasikan total sebanyak 82 perjalanan KA penumpang dengan kapasitas 44.348 tempat duduk/hari.

Jumlah itu, kata dia, terdiri atas 9.912 tempat duduk dari KA lokal, KA jarak jauh atau menengah yang berangkat awal dari Daops IV sebanyak 5.598 tempat duduk, dan KA jarak jauh atau menengah yang melintas sebanyak 28.838 tempat duduk.

Selain itu, Suprapto mengatakan kesiapa dari sarana ditunjukkan dengan penyiagaan 13 unit lokomotif siap operasi, satu unit lokomotif cadangan, 117 unit gerbong siap operasi, dan 10 unit gerbong kereta cadangan.
 
"Tadi kan total 82 perjalanan. Itu terdiri atas 16 perjalanan KA lokal, 14 perjalanan KA jarah jauh/menengah pemberangkatan awal Daops IV, 40 KA jarak jauh/menengah yang melintas, dan 12 KA jarak jauh/menengah tambahan," katanya. 

Pewarta : Zuhdiar Laeis
Editor : Achmad Zaenal M
Copyright © ANTARA 2024