Brebes (Antaranews Jateng) - Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno berjanji akan menstabilkan harga bahan sembako di Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, apabila terpilih menjadi Wakil Presiden pada Pemilihan Presiden 2019.

Sandiaga Uno saat bertemu dengan para pedagang di Pasar Induk Brebes, Jumat, menegaskan bahwa pasangan calon nomor urut 2 itu berkomitmen terhadap ekonomi kerakyatan, mengurangi jumlah angka kemiskinan dengan membuka lapangan kerja seluas-luasnya, serta memastikan harga kebutuhan pokok terjangkau.

"Ada pedagang yang  mengeluhkan kondisi pasar sepi karena harga sejumlah komoditas terus naik dan sulit dijangkau. Tentu saja, apa yang dikeluhkan pedagang dan masyarakat ini akan kita benahi karena sektor ekonomi menjadi salah satu prioritas pasangan Calon Presiden Prabowo Subianto dengan Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno," katanya.

Selain persoalan harga kebutuhan pokok yang terus naik, para pedagang juga curhat kepada mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini terkait kondisi pasar yang masih becek. 

Pada kegiatan safari politik di Bumiayu, Kabupaten Brebes, Sandiaga Uno didampingi sejumlah kader dari partai pengusung antara lain Suswono dari PKS, Teguh Juwarno (Partai Amanat Nasional), Haekal (Gerindra), dan Sudirman Said.

Kehadiran Sandiaga Uno pun disambut antusias oleh kader dan pendukungnya. Bahkan mereka berebut dapat berswafoto dengan pengusaha muda tersebut yang ditanggapi dengan ramah.

Sandi pun mengaku tidak menyangka akan mendapatkan sambutan yang luar biasa dari masyarakat Bumiayu meski harus berdesak-desakan ingi berswafoto dengan dirinya.

"Ya, kami bersyukur bisa diterima dan disambut dengan baik oleh masyarakat. Karena itu, kami optimistis bisa mendapatkan suara di Bumiayu," katanya.


 

Pewarta : Kutnadi
Editor : Achmad Zaenal M
Copyright © ANTARA 2024