Magelang (Antaranews Jateng) - Kawasan hutan di lereng Gunung Sumbing wilayah Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, kembali terbakar setelah pada Senin (8/10) juga terbakar di petak 1-5 Resor Pemangku Hutan Mangli.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Magelang, Edy Susanto di Magelang, Selasa, mengatakan kebakaran kali ini terjadi di petak 2B di wilayah Desa Ngemplak, Kecamatan Windusari, Kabupaten Magelang.

Ia menyatakan, kebakaran hutan di petak 2B milik Perhutani tersebut terpantau dari Basecamp Dampit sekitar pukul 11.00 WIB.

Pada pukul 13.00 WIB, katanya, dilaksanakan upaya pemadaman api secara manual oleh tim SAR dan relawan dari berbagai unsur, antara lain dari Polsek Windusari, Perhutani, dan masyarakat desa hutan.

Menurut dia, pada pukul 16.00 WIB api berhasil dipadamkan.

Edy mengatakan kendala yang dihadapi dalam upaya pemadaman, yakni lokasi kebakaran berada di lereng yang cukup ?terjal sehingga menyulitkan upaya pemadaman.

Ia menyebutkan luasan lahan yang terbakar sekitar dua hektare.

"Penyebab kebakaran hutan tersebut belum diketahui, namun diduga dibakar oleh oknum yang tidak bertanggung jawab," tandasnya. 

Pewarta : Heru Suyitno
Editor : Mahmudah
Copyright © ANTARA 2024