Solo (Antaranews Jateng) - Salah satu penyedia barang Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) PT Solusi Arya Prima meningkatkan kemampuan pegawai pemerintahan dalam mengakses E-Katalog untuk proses pengadaan barang.

"Hingga saat ini masih banyak pegawai yang belum paham cara pengadaan barang melalui e-katalog," kata Marketing Communication PT Solusi Arya Prima Arief Sam di sela sosialisasi dan pelatihan E-Purchasing E-Katalog 2018 di Hotel Swiss Belinn Saripetojo Solo, Kamis.

Adapun, PT Solusi Arya Prima atau yang?dikenal dengan Premmiere.co.id merupakan salah satu dari 27 penyedia barang di E-Katalog.

Melihat kondisi tersebut, pihaknya mengadakan pelatihan kepada para petugas untuk mengakses E-Katalog tersebut. Ia mengatakan secara umum para petugas sudah paham terhadap aturan.

Meski demikian, dikatakannya, untuk pelaksanaannya masih ada sebagian yang belum memahami.

"Oleh karena itu, melalui kegiatan ini kami mempertemukan berbagai pihak termasuk penyedia barang serta perwakilan instansi pemerintah," katanya.

Ia mengatakan kegiatan pelatihan tersebut tidak hanya diselenggarakan di Kota Solo tetapi juga beberapa kota lain, di antaranya Bangli, Buleleng, Yogyakarta, Kudus, Wonosobo, dan Purwokerto.

Sementara itu, dikatakannya, belanja melalui E-Katalog sendiri bertujuan untuk meningkatkan perbaikan dalam pengelolaan keuangan negara.

"Caranya adalah melalui proses pengadaan yang dilaksanakan pemerintah daerah dengan menggunakan teknologi informasi dan transaksi elektronik atau katalog LKPP," katanya.

Pewarta : Aris Wasita
Editor : Sumarwoto
Copyright © ANTARA 2024