Kudus (Antaranews Jateng) - Jembatan dua Tanggulangin yang menjadi penghubung antara Kabupaten Kudus dengan Kabupaten Demak, Jawa Tengah, bakal ditutup sementara guna mendukung kelancaran pembangunan Jembatan Kolonel Sunandar yang berada di lokasi yang sama.

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Underpass Karangsawah dan Jembatan Kolonel Sunandar Alik Mustakim di Kudus, Selasa, mengatakan penutupan jembatan tersebut direncanakan berlangsung selama lima bulan.

Rencananya, kata dia, penutupannya dijadwalkan mulai bulan September 2018 hingga Januari 2019.

Arus lalu lintas dari arah Pati maupun Semarang, kata dia, bisa melalui jembatan pertama yang akan diberlakukan menjadi dua jalur kendaraan setelah sebelumnya hanya untuk melintas kendaraan dari arah Pati, sedangkan dari Semarang melintasi jembatan kedua.

Karena ada pembangunan jembatan tambahan atau jembatan ketiga yang lokasinya berada di sisi utara, maka untuk kelancaran dalam pengerjaannya pelaksana proyek mengajukan izin penutupan total.

Usulan penutupan secara total tersebut, katanya, sudah disampaikan kepada sejumlah pihak terkait, termasuk dengan jajaran Pemkab Kudus, Polres Kudus serta beberapa pihak lainnya.

Terkait kekuatan jembatan ketika nantinya dilalui kendaraan dari dua arah, kata dia, secara teknis tidak ada permasalahan karena konstruksinya memang kuat untuk menerima beban kendaraan yang melintas dari dua jalur.

Kepala Urusan Pembinaan Operasi lalu lintas (KBO Sat Lantas) Polres Kudus Iptu Sucipto mengungkapkan ketika dilakukan pemberlakuan satu jembatan untuk dua jalur Polres Kudus akan menerjunkan personel guna membantu memperlancar arus lalu lintas.

"Jika kondisi kepadatan berlangsung dari Demak, kami bisa langsung komunikasi dengan Satlantas Polres Demak," ujarnya.

Ia mengakui nantinya bakal terjadi kepadatan arus lalu lintas pada jam-jam tertentu, mengingat banyak truk bersumbu yang melintas.

 

Pewarta : Akhmad Nazaruddin
Editor : Mahmudah
Copyright © ANTARA 2024