Asupan garam berlebihan berdampak buruk bagi pasien stroke

Selasa, 21 Agustus 2018 12:50 WIB

Jakarta (Antaranews Jateng) - Asupan garam yang berlebihan bisa berdampak buruk bagi kesehatan terutama bagi pasien stroke karena memicu stroke berulang.

Namun, bukan berarti pasien stroke harus menghindari mengonsumsi zat ini, karena bila kekurangan, bencana akan dia hadapi.

"Yang sering terjadi pada pasien stroke karena terlalu takut mengonsumsi garam, menyebabkan kekurangan garam. Ini tidak baik karena justru menyebabkan serangan stroke ulang, karena kekurangan jumlah darah yang dibutuhkan karena airnya malah keluar jadi sel-sel malah jadi bengkak dan terjadi kematian sel," ujar spesialis saraf yang berfokus juga pada kasus stroke dari RSCM, dr. Amanda Tiksnadi, Sp.S kepada ANTARA di Jakarta belum lama ini.

Jumlah asupan garam yang cukup menjadi rekomendasi para ahli kesehatan demi menjaga tekanan darah tetap normal dan cukup sampai ke otak.

"Kalau zat-zat yang dibutuhkan kurang artinya kalau sudah stroke kita butuh pertumbuhan sel-sel baru, butuh perbaikan, itu membutuhkan nutrisi dan aliran darah yang cukup," kata Amanda.

Baca juga: Benarkan daging kambing pemicu tekanan darah naik?

Poin utama dalam pembatasan asupan garam dalam makanan tidak menyediakan garam tambahan di meja.

"Masak seperti biasa tetapi tidak disediakan gambar tambahan. Kalau jumlah garam dikurangi, takutnya malah kekurangan, akibatnya enggak bagus. Kami suka mendapatkan pasien kekurangan kesadaran ternyata bukan karena stroke ulang tetapi karena kurang natrium," pungkas Amanda.

Pewarta : Lia Wanadriani Santosa
Editor : Totok Marwoto
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

DPRD Semarang : Wisuda sekolah berlebihan

05 July 2023 8:52 Wib

Gibran minta pedagang tidak menaikkan harga berlebihan saat Lebaran

19 April 2023 11:39 Wib, 2023

Jamaah diminta jangan berlebihan bawa air di Tanah Suci

08 June 2022 14:47 Wib, 2022

Bupati Temanggung minta masyarakat tidak berlebihan beli minyak goreng

13 April 2022 3:06 Wib, 2022

Dokter sarankan masyarakat tak berlebihan konsumsi kurma

12 April 2022 14:56 Wib, 2022
Terpopuler

RTMM-SPSI ajak pekerja informal ikut jaminan sosial ketenagakerjaan

PERISTIWA - 04 May 2024 6:23 Wib

Dadang Somantri berharap pekerja kompeten dan terampil

PERISTIWA - 02 May 2024 8:39 Wib

Kemenag Surakarta: Lansia jadi prioritas petugas haji

PERISTIWA - 30 April 2024 8:24 Wib

ANTARA Biro Jateng lepas mahasiswa magang Polines

PERISTIWA - 04 May 2024 6:37 Wib

BPJS Kesehatan Purwokerto dan mitra RS pastikan prosedur pelayanan

PERISTIWA - 02 May 2024 9:05 Wib