Solo (Antaranews Jateng) - Pelatih Persis Solo Jafri Sastra mendatangkan satu pemain posisi depan atau striker baru untuk memperkuat timnya sebelum kompetisi Liga 2 Indonesia 2018 yang dijadwalkan mulai digelar di Stadion Manahan Solo, 21 April mendatang.

"Pemain baru Liga 1 Indonesia tersebut mantan striker Bali United, Ikhwan Azka Fouzi Wibowo sudah merapat ke Solo, dan dia juga mengikuti latihan bersama M Wahyu dan kawan-kawan," kata Jafri Sastra di Solo, Jumat.

Menurut Jafri Sastra dari rekam jejak pemain yang akrab dipangil Azka tersebut merupakan juru gedor di tim Bali United, dan posisi dia tenaganya sangat dibutuhkan Persis Solo.

"Kami harapkan dia dapat langsung beradaptasi dan menambah determinasi di lini depan tim," kata Jafri Sastra.

Azka sebelum bergabung dengan Persis Solo akan menjalani uji coba beberapa hari ke depan.

Jafri Sastra mengaku sudah tahu kualitas Azka selama di Bali United pada musim kompetisi 2017. Namun, Jafri akan melihat kondisi terakhir kualitas Azka striker yang dibutuhkan untuk beberapa hari ke depan.

"Jika Azka kondisi baik segera saya usulkan negosiasi dengan manajemen untuk bergabung dengan Persis," katanya.

Menurut dia, manajemen Bali United melepas pemain penyerang berbakat berusia 22 tahun tersebut karena jarang mendapatkan waktu untuk diturunkan. Jika Azka ini bergabung, sehingga jumlah pemain Persis hingga kini menjadi 23 pemain.

Azka Fouzi datang ke Solo setelah dihubungi oleh pelatih Jafri Sastra usai melepas dari Bali United. Dirinya dihubungi Jafri dan diminta ke Solo untuk bergabung dengan Persis.

Persis Solo yang akan mengikuti kompetisi Liga 2 Indonesia rencana melakukan peluncuran tim di Pamedan komplek Mangkunegaran Solo, pada Minggu (15/4)

Menurut Didik Daryanto selaku ketua panitia launching tim Persis Solo secara teknis acara peluncuran tim akan dimulai sekitar pukul 16.00 WIB hingga puncaknya pukul 19.23 WIB.

"Pukul 19.23 WIB. Angka spesial bagi Persis Solo karena tim yang dijuluki `Laskar Sambernyawa` itu, didirikan pada 1923," kata Didik.

Menurut Didik konsep untuk peluncuran tim Persis yang dijuluki Sambernyawa tersebut dilaksanakan di Pura Mangkunegaran, dimana Pangeran Sambernyawa atau RM. Said merupakan Mangkunegara 1.

"Kami berharap semangat Sambernyawa melekat di tim Persis Solo," katanya.
 

Pewarta : Bambang Dwi Marwoto
Editor : Sumarwoto
Copyright © ANTARA 2024