Namun situs Tenor belum dapat diakses karena Kemenkominfo masih memantau stabilitas sistem situs tersebut dalam menghilangkan konten yang bermasalah di Indonesia.
WhatsApp Penuhi Permintaan Pemerintah Benahi Konten
Rabu, 8 November 2017 14:26 WIB
Arsip Foto. Dirjen Aplikasi Informatika Kementerian Kominfo Semuel Abrijani Pangerapan (tengah) didampingi Direktur Keamanan Informasi Aidil Cenderamata (kanan) dan Plt. Kepala Biro Humas Noor Iza, memberikan keterangan kepada wartawan tentang aplika
Jakarta, ANTARA JATENG - Kementerian Komunikasi dan Informatika
menyatakan sudah berkomunikasi dengan WhatsApp untuk menangani konten
pornografi di platform berbagi pesan itu.
Namun situs Tenor belum dapat diakses karena Kemenkominfo masih memantau stabilitas sistem situs tersebut dalam menghilangkan konten yang bermasalah di Indonesia.
"Dua hari ini kami
maraton berkomunikasi sangat intensif. Respons Tenor dan Giphy juga
membantu, kami disambungkan oleh WhatsApp. Jadi, itu (blokir) sudah kami
cabut," kata Direktur Jenderal Aplikasi dan Informatika Kemenkominfo
Semuel Abrijani Pangerapan dalam jumpa pers di Jakarta, Rabu.
Kementerian
menyatakan WhatsApp sudah memenuhi permintaan pemerintah untuk
membenahi masalah konten yang bertentangan dengan undang-undang
Indonesia dengan tenggat 2 x 24 jam.
Saat ini konten yang mengandung pornografi dari situs Tenor tidak lagi dapat diakses melalui WhatsApp.
Namun situs Tenor belum dapat diakses karena Kemenkominfo masih memantau stabilitas sistem situs tersebut dalam menghilangkan konten yang bermasalah di Indonesia.
"Tenor sudah membuat fitur
konten yang bertentangan dengan undang-undang kita agar tidak bisa lagi
diakses di Indonesia," kata Semuel.
Kemenkominfo
juga memberikan peringatan kepada Facebook, selaku pemilik WhatsApp,
sejak Minggu (5/11) malam hingga Senin (6/11) pagi, untuk mengatasi
masalah konten pornografi dari emoji GIF di aplikasi mereka.
WhatsApp bekerja sama dengan Tenor dan Giphy untuk menyediakan gambar GIF di aplikasi.
Giphy,
yang pernah diblokir pada Agustus lalu karena iklan judi dalam
jaringan, sudah lebih dulu membersihkan konten yang tidak sesuai dengan
peraturan Indonesia dan dapat diakses sebelum temuan konten pornografi
di Tenor beberapa hari lalu.
Pewarta : Natisha Andarningtyas
Editor :
Copyright © ANTARA 2026
Terkait
Aksi kemanusiaan Polda Jateng, donor darah untuk penuhi kebutuhan 150–200 kantong per hari di Semarang
16 December 2025 14:25 WIB
Aktivis Kendeng Gunretno penuhi panggilan Polda Jateng terkait aduan pengusaha tambang
04 December 2025 22:12 WIB
Ridwan Kamil penuhi panggilan KPK terkait penyidikan kasus iklan Bank BJB
02 December 2025 11:08 WIB
Terpopuler - IT
Lihat Juga
Fitur Anti-Spam dan Anti-Scam Indosat cegah ratusan juta upaya penipuan digital
26 November 2025 22:28 WIB
Mahasiswa Sekolah Vokasi Undip juara melalui AISA, Sahabat Cerdas Petani Sawit
07 November 2025 13:21 WIB
Indosat Ooredoo Hutchison buka kelas AI gratis, jawab kebutuhan talenta digital Indonesia
28 October 2025 15:04 WIB