Semarang, ANTARA JATENG - Pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah di Provinsi Jawa Tengah dituntut lebih kreatif mengembangkan kriya sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan para perajin.

"Para pengurus juga diminta tidak takut melakukan inovasi agar perkembangan kerajinan di provinsi ini semakin pesat, jika perlu menggandeng akademisi untuk berinovasi," kata Ketua Dekranasda Provinsi Jawa Tengah Atikoh Ganjar Pranowo di Semarang, Kamis.

Ia mencontohkan, gebrakan yang dilakukan Dekranasda Kota Semarang dengan membuka ruang pamer di kawasan Kota Lama yang menjadi ikon peninggalan sejarah.

Menurut dia, keberadaan gerai di lokasi wisata "heritage" tersebut mampu menarik pengunjung lebih banyak, termasuk para turis asing, apalagi penataannya dibuat sangat menarik dan cocok untuk swafoto.

"Itu terobosan luar biasa, gerai Dekranasda tidak hanya di kantor pemerintahan tapi di lokasi wisata, jadi kita memang harus `out of the box`," ujarnya.

Selain itu, pengurus Dekranasda se-Jateng juga diminta memberikan perlindungan terhadap para perajin maupun konsumen juga mesti mendapat perhatian.

Dengan demikian, kerajinan dari Jateng tidak hanya memiliki identitas atau kekhasan, tapi juga terhindar dari gilasan persaingan produk lain.

Atikoh menyebutkan beberapa bentuk perlindungan terhadap para perajin yaitu Peraturan Bupati Rembang Nomor 29 Tahun 2017 tentang Pelestarian Batik Tulis Lasem yang mewajibkan seluruh produsen batik memroduksi batik tulis.

Kemudian, Peraturan Daerah Kota Pekalongan Nomor 6 Tahun 2014 tentang Penggunaan Label Batik Pekalongan yang juga ada pembeda label pada batik tulis, cap, maupun gabungan cap dan tulis.

Istri orang nomor satu di Jateng itu juga menyampaikan arahan Presiden Joko Widodo agar Dekranasda ikut mendorong modernisasi perajin dan pengusaha, termasuk keberlanjutan bahan baku, serta peralihan penggunaan bahan menuju bahan yang ramah lingkungan, seperti pewarna dan bahan kapas.

"Jangan sampai pasar sudah terbuka tapi bahan baku tidak ada. Apalagi, Jateng memiliki potensi besar bahan-bahan ramah lingkungan," katanya.


Pewarta : Wisnu Adhi N.
Editor :
Copyright © ANTARA 2024