Magelang, Antara Jateng - Lembaga Zakat, Infaq, dan Sodaqoh Muhammadiyah (LazisMu) Kecamatan Mungkid Kabupaten Magelang, Jawa Tengah membantu para siswa kategori anak yatim dan fakir miskin berupa peralatan sekolah guna mendukung kelancaran aktivitas pendidikan mereka.

"Fokus sasarannya adalah siswa siswi dari kategori anak yatim dan fakir miskin dengan tujuan supaya mereka yang memiliki keterbatasan dalam hal keberadaan, dan kepemilikan alat serta sarana belajar mengajar dapat tercukupi kebutuhannya," kata Ketua LazisMu Kecamatan Mungkid Ahmad Haqiqi di Magelang, Sabtu.

Bantuan kepada mereka, ujarnya, antara lain berupa sepatu, tas, seragam sekolah, dan buku-buku.

Pemberian bantuan alat sekolah pada tahap pertama itu, katanya, untuk siswa siswi Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah (MIM) Paremono, MIM rogowati, MIM Bumirejo 1, MIM Bumirejo 2, dan MIM Pabelan (Kecamatan Mungkid).

Ia menjelaskan tentang pemberian bantuan itu yang merupakan bagian dari pelaksanaan Program Mungkid Berinfaq, yang diluncurkan bertepatan dengan Musyawarah Cabang Muhammadiyah Kecamatan Mungkid, beberapa waktu lalu.

"Dana yang berhasil kami kumpulkan kemudian kami salurkan dalam bentuk pemberian bantuan peralatan sekolah untuk siswa kurang mampu," tuturnya.

Pihaknya masih akan melanjutkan pelaksanaan program tersebut dalam bentuk, sasaran, dan tempat yang berbeda-beda pada masa mendatang.

"Ini yang tahap pertama, nantinya akan dilaksanakan secara rutin," ujarnya.

Ia mengharapkan pelaksanaan Program Mungkid Berinfaq oleh LazisMu Kecamatan Mungkid semakin memperkuat kesadaran masyarakat terkait dengan pentingnya pengembangan semangat berbagai kepada sesama.

Oleh karena itu, pihaknya juga akan terus menyosialisasikan kepada masyarakat secara luas terkait dengan manfaat dan pentingnya kesadaran berbagi kepada sesama.

"Masih ada sebagian dari masyarakat kita yang sangat membutuhkan bantuan dan santunan dalam hal pemenuhan kebutuhan hidupnya. Oleh karenanya, sudah saatnya rasa kepedulian dan kebersamaan terus ditunjukan dan diimplementasikan dalam kerja dan aksi nyata," imbuhnya.

Pewarta : M Hari Atmoko
Editor : Hari Atmoko
Copyright © ANTARA 2024