"Penetapan Luthfi sebagai Menteri Perdagangan sudah tepat," kata Airlangga Hartarto di Gedung MPR/DPR/DPD RI, Jakarta, Rabu.

Airlangga menjelaskan Luthfi dulunya adalah Sekretaris Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) dan kemudian menduduki jabatan sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).

Ketika Luthfi ditunjuk Presiden menjadi Duta Besar Indonesia di Jepang, posisinya sebagai Kepala BKPM digantikan oleh Gita Wirjawan.

"Luthfi sebagai Menteri Perdagangan adalah baik. Dulu di BPKM jabatan Luthfi digantikan Gita. Sekarang sebagai Menteri Perdagangan jabatan Gita digantikan Luthfi," katanya.

Politisi Partai Golkar itu menambahkan, jabatan Menteri Perdagangan yang ditinggalkan oleh Gita Wirjawan perlu segera diisi, mengingat perdagangan adalah sektor strategis dan terkait dengan negara-negara lain di dunia internasional.

Karena itu, kata dia, jabatan Menteri Perdagangan harus segera diisi.

Sebelumnya, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono resmi menunjuk Muhammad Luthfi menjadi Menteri Perdagangan menggantikan Gita Wirjawan.

Pewarta : Antaranews
Editor : Totok Marwoto
Copyright © ANTARA 2024