Rakernas ini akan menghadirkan berbagai acara, di antaranya, pameran dagang, seminar, pelatihan kepemimpinan, penandatanganan MoU, silaturahim dengan pemerintahan daerah dan Kadin, serta kunjungan ke areal percontohan Kementerian Pertanian .

Rakernas kali ini mengambil tema "38 Tahun Iwapi Siap Mencetak Wanita Pengusaha yang Tangguh dan Berdaya Saing".

Acara dimulai dari tanggal 21 Oktober 2013 dengan mengadakan Pelatihan kepemimpinan "Memimpin Bersama Iwapi" yang berlokasi di Bank Jateng Tengah dan Pameran dagang UMKM yang akan dibuka oleh istri Gubernur Jawa Tengah Ibu Ganjar Pranowo .

Pada pameran ini akan ditampilkan produksi dalam negeri yang berupa hasil karya ibu-ibui pengusaha anggota IWAPI seperti; Kerajinan, Fashion, Industri Kreatif, Kuliner dan lain lainnya.

"Dari Rakernas di Semarang, Iwapi akan mengluarkan rekomendasi kepada pemerintah tentang strategi untuk menghadapi AEC 2015.dan tentang kedaulatan pangan agar Indonesia menjadi jago eksport ,dengan mencetak,perempuan pengusaha yang tangguh dan berdaya saing sesuai dengan rencana Iwapi untuk mencetak 1 juta perempuan pengusaha Indonesia," tutur Ketua Umum IWAPI Ir. Nita Yudi, MBA dalam keterangan tertulisnya. (Tz)


Pewarta : -
Editor : Zaenal A.
Copyright © ANTARA 2024