"Saya dan pelatih (Damianus Yordan) berangkat ke Australia hari ini atau Kamis pukul 20.25 WIB dari Jakarta dan diperkirakan sampai ke Perth sekitar pukul 01.30 malam waktu setempat," kata Daud Yordan ketika dihubungi dari Semarang, Kamis.

Menurut petinju dengan rekor bertarung 30 kali menang (23 di antaranya dengan KO) dan tiga kali kalah tersebut, latihan di Australia ini hanya untuk memantapkan latihan yang telah dijalaninya selama ini di Sasana Kayong Utara Kalimantan Barat.

"Persiapan sudah saya lakukan jauh-jauh hari sebelumnya baik secara fisik dan teknik dengan teman latih tanding meskipun hanya petinju lokal. Saya sudah siap 90 persen untuk bertarung melawan petinju Argentina tersebut," katanya.

Pertarungan Daud Yordan melawan Daniel Eduardo Brizuela tersebut dimainkan di Perth, Australia, 6 Juli mendatang, dan ini menjadi duel pertama bagi Daud Yordan sejak memutuskan naik ke kelas ringan (61 kilogram).

Sebelumnya Daud Yordan berkecimpung di kelas bulu (57,1 kilogram) dan sempat memegang gelar juara dunia kelas bulu IBO setelah menang KO ronde kedua melawan petinju Filipina Lorenzo Villanueva di Singapura, 5 Mei 2012.

Pertarungan terakhir petinju kelahiran Sukadana Kalimantan Barat, 10 Juni 1987 (26 tahun) tersebut saat kalah TKO ronde ke-12 dari petinju Afrika Selatan, Simpiwe Vetyeka, di Jakarta, 14 April 2013, sehingga yang bersangkutan gagal mempertahankan gelar juara kelas bulu IBO.

Sementara itu calon lawannya Daniel Eduardo Brizuela yang usianya 27 tahun memiliki rekor bertarung 25 kali menang (delapan kali dengan KO), sekali kalah, dan dua kali seri.

Pertarungan terakhir yang dijalani Eduardo Brizuela tersebut saat menang angka atas rekan senegaranya Diego Alberto Chaves di Argentina, 8 Maret 2013.

Pertarungan melawan petinju Argentina ini ternyata bukan yang pertama bagi Daud Yordan karena sebelumnya juga pernah menghadapi Damian David Marchiano di Jakarta, 5 Desember 2010 (menang TKO ronde pertama).

Sementara itu juara nasional kelas bantam super Rasmanudin akan mengisi salah satu partai tambahan duel Daud Yordan melawan Eduardo Brizuela, menghadapi petinju tuan rumah Jason Copper pada laga perebutan gelar IBO Asia Pasifik.

"Saya berangkat bersama dengan Daud Yordan dan kakaknya dari Jakarta malam ini. Saya berangkat dari Semarang sekitar pukul 15.00 WIB kemudina nanti bersama-sama berangkat ke Perth pukul 20.25 WIB dari Jakarta," kata petinju Sasana Sindoro Semarang.

Pewarta : -
Editor : hernawan
Copyright © ANTARA 2024