Pergeralan yang diadakan pada 14 Desember 2012 tersebut untuk menyambut Hari Raya Natal 2012. Melalui pergelaran ini diharapkan orang tua dan anak semakin paham pentingnya mengasah bakat dan kreativitas buah hati mereka.

Ada tujuh lomba yang bakal dihelat dalam kegiatan tersebut, yakni lomba tulis surat untuk Santa, fotogenik Natal, menggambar, menyanyi, " baby dancing" tembang "Jingle Bell", lomba aksara, dan lomba bahasa Inggris.

Lomba tersebut terbuka untuk siswa TK dan SD. Selain itu, saat Pagelaran Padhang Mbulan juga ada "open house", lomba anak, "free trial class", dan pergelaran budaya, demikian siaran pers dari Klub Merby yang diterima, Jumat.. (tz)

Pewarta : -
Editor : Zaenal A.
Copyright © ANTARA 2024