Pembangunan proyek areal perkembahan di dekat kawasan hutan jati di Klego tersebut dengan nilai sebesar Rp1,4 miliar merupakan dana bantuan dari Kementerian Pemuda dan Olagraga. Pembangunan terdiri dari sebuah Joglo, kantor, fasilitas MCK, Musala dan kantor Gerakan Pramuka Kwarcab Boyolali.

Pada peresmian Bumi Perkemahan Wonopotro, Bupati Boyolali Seno Samodro, mengatakan, pihaknya berharap dengan peresmian bumi perkembahan tersebut dapat digunakan kegiatan gerakan pramuka baik tingkat lokal, nasional, maupun internasional.

"Kami melihat kawasan bumi perkembahan ini, sangat pontensi untuk pengembangan kawasan wisata, sehingga daerah Klego akan lebih ramai dan maju," kata Bupati.

Pewarta : Bambang Dwi Marwoto
Editor : Zaenal A.
Copyright © ANTARA 2024