Solo (ANTARA) - Pelatih Timnas Indonesia U-16 Nova Arianto meminta para pemain menikmati laga perdana Piala AFF U-16 2024 agar mendapatkan hasil terbaik dalam  pertandingan pertama.

"Pertandingan pertama pasti tidak mudah, jadi pengalaman pertama buat anak-anak muda, tampil pertama di stadion, ditonton banyak orang, tampil dengan baju Garuda, ini pertama bagi U-16," kata Nova di Solo pada Kamis.

Nova memperkirakan Singapura yang akan menjadi lawan Indonesia pada laga perdana Jumat esok itu memiliki gaya bemain hampir sama dengan sebelumnya.

"Kalau dari Singapura kan pelatihnya hampir sama dengan pelatih di saat bersama di laga sebelumnya dan itu yang kami lihat," kata Nova. 

"Walaupun secara komposisi dan pemain pasti berbeda, tetapi paling tidak cara main pasti akan sedikit sama, hampir sama dengan yang sebelumnya dilakukan oleh pelatih Singapura di event sebelum ini," sambungnya.



Nova lalu menyatakan komposisi pemain untuk pertandingan besok masih tergantung hasil latihan malam ini.

"Kita lihat latihan terakhir malam ini, kita lihat siapa yang bisa tampil perdana besok," kata Nova.

Dia lalu menyampaikan pesan dari pelatih timnas senior Shin Tae-yong agar pemain menikmati permainan.

"Coach Shin selalu pesan, main enjoy. Hanya masalah mental, mental pemain harus kuat untuk menghadapi siapa pun lawannya. Kalau saya akan fokus game per game (laga ke laga)," pungkas Nova.

 

Pewarta : Aris Wasita
Editor : Teguh Imam Wibowo
Copyright © ANTARA 2024