New York (ANTARA) - Harga minyak turun tajam pada akhir perdagangan Rabu (Kamis pagi WIB), merosot di bawah level yang terlihat sebelum invasi Rusia ke Ukraina karena data perdagangan China yang suram dan meningkatnya kekhawatiran resesi ekonomi global akan merugikan permintaan bahan bakar.

Minyak berjangka West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Oktober anjlok 4,94 dolar AS atau 5,7 persen, menjadi menetap di 81,94 dolar AS per barel di New York Mercantile Exchange.

Minyak mentah berjangka Brent untuk pengiriman November tergelincir 4,83 dolar AS atau 5,2 persen, menjadi ditutup di 88 dolar AS per barel di London ICE Futures Exchange.

Baik kontrak acuan minyak mentah WTI AS maupun minyak mentah global Brent menetap di level terendah sejak Januari, menurut Dow Jones Market Data.

Kemunduran terjadi karena pedagang semakin takut bahwa pengetatan kebijakan agresif oleh bank-bank sentral utama untuk mengekang inflasi yang memanas akan menyebabkan resesi global sehingga mengurangi permintaan energi.

 

Pewarta : Apep Suhendar
Editor : Teguh Imam Wibowo
Copyright © ANTARA 2025